Bobo.id – Apakah ada buah mirip nangka yang teman-teman sukai?
Ada beberapa buah mirip nangka yang punya penampilan luar seperti buah ini, lo, misalnya buah sukun.
Ada juga buah mirip nangka yang penampilannya mirip, tapi ukurannya kecil dan bentuknya bulat.
Buah mirip nangka ini sering disebut buah otak, lo! Apa kamu pernah melihatnya?
Osage Orange, Si Buah Otak Berkayu Kuat
Osage orange juga dikenal dengan nama hedge apple, bodark, dan horse-apple. Ilmuwan menyebutnya Maclura pomifera.
Jika dilihat dari bentuknya, buah osage orange ini mirip dengan jeruk, ya?
Namun meski bentuknya mirip jeruk dan namanya ‘orange’, buah ini bukanlah keluarga jeruk, lo.
Buah osage orange termasuk keluarga murbai, teman-teman, sama seperti sukun dan nangka.
Osage orange sering disebut buah otak karena tekstur kulitnya yang bergelombang dan mirip seperti otak.
Tumbuhan osage orange ini banyak ditemukan di Amerika Serikat bagian selatan dan tengah.
Di sana, tumbuhan osage orange banyak digunakan sebagai batas jalan, karena batangnya yang keras.
Baca Juga: Sengatannya Menyakitkan, Tumbuhan Beracun Ini Juga Tumbuh di Indonesia
Pohon osage orange juga kuat sehingga sering digunakan sebagai penahan angin, teman-teman.
Kayu osage orange juga umum digunakan sebagai landasan rel kereta api dan tiang pagar.
Bahkan, kayu osage orange disebut sebagai bahan pagar terbaik, lo.
Dulu batang tumbuhan osage orange dimanfaatkan sebagai busur dan tongkat perang oleh suku Osage dan suku-suku asli Amerika lainnya, lo!
Tumbuhan osage orange juga dikenal bisa bertahan dalam kondisi alam yang panas dan bisa bertahan di tanah yang tidak sehat.
Baca Juga: Biji Buah Asal Indonesia Ini Beracun Tapi Sering Dijadikan Bumbu Masakan, lo
Apakah Buah Osage Orange Boleh Dikonsumsi?
Tumbuhan osage orange lebih dikenal sebagai tumbuhahan yang dimanfaatkan kayunya, dibandingkan buahnya, teman-teman.
Ini karena buah osage orange tidak bisa dikonsumsi, teman-teman, tidak seperti nangka dan sukun.
Rupanya, buah osage orange mengandung getah yang bisa membuat kulit manusia iritasi.
Jika buah osage orange dibuka, akan ada getah yang lengket seperti lem, yang keluar dari daging buahnya, teman-teman.
Daging buah osage orange juga tidak lembut seperti mangga atau buah jeruk, melainkan keras.
Bagian buah osage yang bisa dikonsumsi adalah bijinya. Namun biji buah osage harus direndam sampai lunak setidaknya selama 24 jam.
Itulah mengapa osage orange lebih dikenal sebagai tumbuhan yang dimanfaatkan kayunya.
Baca Juga: Buah Apel Tidak Tenggelam dalam Air, lo! Ini Fakta Seru Buah Apel!
Yuk, lihat video ini juga!
Terbit Hari Ini, Mengenal Dongeng Seru dari Nusantara di Majalah Bobo Edisi 35, yuk!
Source | : | Encyclopaedia Britannica,USDA,Urban Organic Yield |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR