Anak-anak boleh saja menggunakan lensa kontak, yaitu yang berusia paling sedikit 8 tahun.
Namun, kita perlu berkonsultasi ke dokter mata sebelum memutuskan memakai lensa kontak atau tidak.
Itu dilakukan agar kita tahu lensa kontak yang paling baik dan sesuai dengan gangguan mata yang kamu alami.
Baca Juga: Siapa Suka Alpukat? Rupanya Alpukat Baik untuk Kesehatan Mata Kita!
Rajin Menjaga Kebersihan Lensa
Anak-anak yang menggunakan lensa kontak adalah mereka yang bisa bertanggung jawab menjaga kebersihan.
Berbahaya jika lensa kontak tidak sering-sering dibersihkan. Lensa yang kotor dapat menjadi sarang bakteri dan kuman yang bisa mengganggu kesehatan mata seperti mata merah atau gatal.
Oleh sebab itu, jika kita ingin menggunakan lensa kontak, kita harus rajin membersihkannya.
Keren! Anak-anak Jenius Ciptakan Kota Ramah Lingkungan Lewat Game di National Coding Competition 2024
Penulis | : | Iveta Rahmalia |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR