Ambideksteritas, Kemampuan Menggunakan Tangan Serta Kaki Kiri dan Kanan dengan Sama Baik
Biasanya, kita lebih dominan atau lebih ahli menggunakan salah satu bagian tangan dan kaki dengan baik, misalnya sebelah kiri saja atau sebelah kanan saja.
Sedangkan orang dengan ambideksteritas, bisa menggunakan kaki dan tangan sebelah kiri maupun sebelah kanan dengan sama baiknya, lo.
Misalnya saja teman-teman memiliki tulisan yang bagus saat menulis dengan tangan kanan, tapi tulisan jadi tidak rapi saat menulis dengan tangan kiri, begitupun dengan orang kidal.
Namun bagi orang dengan ambideksteritas, maka mereka bisa menggunakan tangan dan kaki bagian kiri serta kanan sama baiknya.
Baca Juga: Ternyata 5 Hal Ini Bisa Membuat Konsentrasi Kita Meningkat, Apa Saja?
Saat menulis dengan tangan kanan maupun kiri, maka tulisan akan sama rapinya.
Begitu juga misalnya saat menendang bola, hal ini bisa dilakukan dengan baik menggunakan kaki kanan maupun kiri.
Jumlah orang dengan ambideksteritas ini lebih sedikit dari orang kidal, lo, yaitu hanya sekitar satu persen dari penduduk dunia!
Penyebab orang menjadi ambideksteritas ternyata dipengaruhi oleh kerja otak, yaitu otak sisi kiri dan kanan memiliki sisi yang simetris, sama seperti orang kidal.
Baca Juga: Suka Membaca Dongeng? Cari Tahu 3 Manfaatnya, yuk! #AkuBacaAkuTahu
Sedangkan pada orang yang menggunakan tangan kanan, bagian otak yang lebih dominan adalah bagian kiri.
O iya, biasanya orang dengan ambideksteritas kemungkinan dimulai dari kidal, tapi hal ini tidak membuat mereka memiliki tangan atau kaki yang lebih dominan dan terampil saat melakukan sesuatu.
Cara Bersikap terhadap Barang yang Dipakai, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka
Source | : | Scientific American |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR