Seseorang Bisa Mengalami Lebih dari Satu Jenis Alergi
Alergi dianggap sebagai hal yang cukup mengganggu, karena kita harus selalu menghindari alergen agar alergi tidak kambuh.
Nah, menurut soerang instruktur klinis divisi penyakit menular dan imunologi dari New York, Clifford W. Basset, seseorang sangat mungkin memiliki lebih dari satu alergi.
Seseorang biasanya memiliki alergi yang berasal dari faktor genetik atau keturunan.
Alergi bisa saja diturunkan dari orangtua maupun saudara terdekat kita, seperti kakek dan nenek.
Baca Juga: 5 Alasan Mengapa Rambut Kita Butuh Waktu Lama untuk Tumbuh Panjang
Ini artinya, jika kedua orangtua kita memiliki alergi, maka anaknya juga memiliki kecenderungan lebih tinggu untuk mengalami alergi.
Jadi kalau kedua orangtua kita memiliki alergi yang berbeda, maka kemungkinan kita mengalami lebih dari satu jenis alergi juga cukup besar.
Misalnya saja, ketika seseorang alergi pada suatu makanan tertentu, maka bisa saja ia juga memiliki alergi pernapasan atau alergi lainnya.
Baca Juga: Gigi Tetap Kuning Meski Rajin Menyikat Gigi? Hal Ini Bisa Jadi Penyebabnya
Bagaimana Alergi Bisa Terjadi pada Tubuh?
Alergen atau penyebab alergi bisa masuk ke tubuh dengan berbagai cara, yaitu dihirup, dicerna, maupun masuk melalui kulit.
Alergi terjadi karena tubuh mengenali senyawa yang masuk sebagai zat berbahaya, sehingga antibodi yang bereaksi terhadap berbagai jenis alergen akan terproduksi secara otomatis.
Source | : | Hello Sehat |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR