Bantu Ibu Menyiapkan Makanan
Biasanya, ibu akan menyiapkan makanan untuk seluruh anggota keluarga yang ada di rumah.
Mulai dari sarapan, makan siang, makan malam, maupun membawakan bekal untuk anggota keluarganya.
Nah, pada Hari Ibu, kita bisa membantu ibu saat menyiapkan makanan, sebagai bentuk rasa terima kasih atau meringankan tugas beliau.
Meskipun melakukan hal kecil, tapi hal ini bisa menjadi salah satu cara merayakan hari ibu.
Baca Juga: Buku Tua Memiliki Aroma yang Khas, Apa Sebabnya? #AkuBacaAkuTahu
Membuatkan Sarapan untuk Ibu
Selain membantu ibu memasak dan menyiapkan makanan, Hari Ibu juga bisa dirayakan dengan membuatkan sarapan untuk ibu.
Teman-teman bisa mengajak kakak, adik, dan ayah untuk bersama-sama membuatkan sarapan kesukaan ibu.
Setelah sarapan siap, seluruh keluarga bisa duduk bersama-sama dan menikmati sarapan di pagi hari.
O iya, jangan lupa untuk membereskan dan mencuci peralatan yang digunakan untuk membuat sarapan.
Manchester City vs Chelsea, Duel Gengsi Manchester Biru dan London Biru Demi Top 4
Source | : | momtastic |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR