Bobo.id – Cokelat adalah salah satu camilan yang sangat populer di seluruh dunia.
Setiap budaya menikmati cokelat dengan caranya masing-masing, ada yang suka permen cokelat, cokelat batang, minuman cokelat, kue cokelat, dan banyak lagi!
Ternyata, kita menyukai cokelat bukan hanya karena rasanya yang manis, lo.
Ternyata ada rahasia di dalam cokelat yang membuat kita ketagihan makan cokelat.
Baca Juga: Makanan Pedas Membuat Kita Ketagihan, Mengapa Bisa Begitu, ya?
Rahasia Kandungan Cokelat
Anandamide
Di dalam cokelat, ada kandungan anandamide. Anandamide berasal dari kata “ananda” yang dalam bahasa Sanskerta artinya “kebahagiaan”.
Saat kita mengonsumsi cokelat, anandamide dalam cokelat terikat dengan saraf penerima khusus di otak.
Ketika proses itu terjadi, kita merasa bahagia dan gembira, teman-teman.
Wah, sesuai dengan arti nama anandamide, ya? Hihi…
Theobromine
Sebagian cokelat juga mengandung senyawa theobromine.
Ilmuwan mempercayai bahwa theobromine membantu otak menciptakan anandamide sendiri.
Sehingga, kita merasakan dampak rasa senang setelah makan cokelat.
Oh iya, meski membuat kita senang, theobromine ini tidak baik bagi anjing karena bisa membuatnya keracunan. Karenanya, anjing sebaiknya tidak diberi cokelat, ya.
Baca Juga: Dipercaya Menyehatkan Tubuh, Ini Dia Kandungan Gizi pada Yoghurt
Gula
Bahan dasar pembuatan cokelat awalnya rasanya pahit, teman-teman. Karenanya, sebagian besar cokelat mengandung gula supaya rasanya manis.
Di otak, gula membantu mengaktifkan “reward system”. Reward system atau sistem penghargaan itu merupakan sekelompok saraf yang bertanggungjawab mengendalikan beberapa hal seperti keinginan.
Karena sistem itu aktif, otak melepaskan dopamin,
Dopamin ini juga membantu membuat kita merasa senang dan nyaman.
Mengapa Cokelat Jadi Favorit Banyak Orang?
Nah, dari kandungan-kandungan cokelat di atas, artinya memang ada senyawa dan proses setelah makan cokelat yang membuat kita bahagia.
Karenanya, kita cenderung suka makan cokelat lagi supaya mendapatkan perasaan yang sama.
Selain karena kandungan cokelat dan perasaan setelah makan cokelat, kita juga bisa memilih berbagai macam cokelat karena ada banyak jenisnyal; ada cokelat susu, cokelat putih, sampai cokelat hitam.
Belum lagi cokelat juga sering dicampur dengan kacang mede, almon, kismis, dan yang lainnya.
Dengan banyaknya pilihan kreasi cokelat, kita jadi semakin tertarik untuk mengonsumsi cokelat.
Pembuat cokelat juga seringkali menambahkan garam pada adonan cokelat, karena garam bisa menetralkan indra pengecap sehingga rasa pahit bahan dasar cokelat tertutup.
Wah, pantas saja kita jadi ketagihan makan cokelat, ya?
Baca Juga: Kisah Prajurit Amerika yang Selamat Karena Permen Cokelat Saat Perang
Yuk, lihat video ini juga!
Source | : | It's AumSum Time |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR