Di Tiongkok juga ada tradisi membakar kertas yang dicetak seperti uang dan emas batangan, sebagai simbol menghormati leluhur yang sudah meninggal dunia.
Tapi, tradisi menyalakan petasan ini juga dibatasi dan bahkan dilarang karena alasan keamanan dan polusi udara.
Di Tiongkok ada sekitar 500 kota yang melarang menyalakan petasan dan kembang api.
Baca Juga: Kembang Api Identik dengan Tahun Baru, Bagaimana Sejarah Kembang Api? #AkuBacaAkuTahu
Waktunya Mudik
Jika di Indonesia orang-orang banyak yang mudik saat Idul Fitri atau Natal, di Tiongkok banyak keluarga mudik saat tahun baru Imlek.
Saat Imlek, malam tahun baru adalah waktunya makan malam bersama keluarga.
Ini membuat banyak orang yang tinggal di kota mengunjungi orang tua di daerah pedesaan, teman-teman.
Begitu banyaknya jumlah orang yang mudik ke kampung halaman, ada sebutan khusus untuk mudik saat Imlek, yaitu chunyun atau Migrasi Musim Semi.
Tidak Bersih-Bersih di Tahun Baru
Saat tahun baru, orang-orang tidak mandi, menyapu, atau membuang sampah ke tempat pembuangan, setidaknya sampai hari ke lima sejak tahun baru.
Menuju Dua Dekade, National Geographic Indonesia Gelar Pameran Foto Sudut Pandang Baru Peluang Bumi
Source | : | Chinesenewyear.net |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR