Burung Tidak Memiliki Kandung Kemih Sebagai Bentuk Adaptasi
Berbeda dengan manusia, burung ternyata tidak punya kandung kemih yang digunakan untuk menyimpan air seninya.
Tidak adanya keandung kemih pada burung ini dipercaya sebagai bentuk adaptasi burung untuk terbang.
Kandung kemih yang penuh oleh air seni dianggap bisa membuat burung semakin berat dan sulit untuk terbang.
Namun bukan berarti burung tidak pipis, nih, teman-teman, karena burung punya cara lain untuk mengeluarkan air seni yang merupakan sisa pencernaan.
Yuk, ketahui bagaimana caranya burung mengeluarkan air seninya!
Baca Juga: Kungkang yang Bergerak Pelan Ini Suka Tidur 15 Jam Setiap Hari
Pipis Burung Dikeluarkan Bersama saat Buang Air Besar
Burung juga memiliki ginjal, sama seperti hewan lainnya, yang berfungsi untuk menyaring racun dalam tubuhnya.
Ginjal akan menyerap nitrogen pada aliran darah dari tubuh, kemudian mengubahnya menjadi urin dan ditampung lebih dulu di kandung kemih.
Hasilnya, akan membuat manusia atau hewan menjadi ingin pipis untuk mengeluarkan urin ini.
Nah, meskipun ginjal burung melakukan fungsi yang sama dengan ginjal pada hewan lain, tapi nitrogen yang disaringnya tidak diubah menjadi urin.
Source | : | Mental Floss,Mercury News |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR