Burung, Ikan, dan Serangga
Daerah tundra adalah salah satu daerah yang dihuni banyak nyamuk. Nyamuk yang ada di daerah ini merupakan sumber makanan bagi beberapa jenis burung.
Jika nyamuk hilang dari Bumi, beberapa jenis burung yang ada di daerah tundra akan kehilangan sumber makanannya.
Beberapa jenis ikan juga suka makan nyamuk dan larva nyamuk. Jika nyamuk hilang dari Bumi, salah satu sumber makanan ikan akan hilang.
O iya, beberapa serangga air juga suka makan larva nyamuk. Jika nyamuk hilang dari Bumi, beberapa jenis serangga air juga akan kehilangan sumber makanan mereka.
Jika sumber makanan berkurang, burung, ikan, dan serangga air bisa kelaparan. Jika sudah begitu, mereka bisa mati dan jumlahnya berkurang cukup banyak.
Saat burung, ikan, dan serangga pemakan nyamuk mati dalam jumlah banyak. Rantai makanan di alam pun akan terganggu.
Nah, Teman-teman, kira-kira, hal itulah yang akan terjadi, jika nyamuk hilang dari Bumi.
(Penulis: Willa Widiana)
Baca Juga: Gumaman 'Hem' atau 'Hum' Sering Muncul Tanpa Disadari, Ternyata Ini Sebabnya
Tonton video ini, yuk!
Tomat-Tomat yang Sudah Dibeli Bobo dan Coreng Hilang! Simak Keseruannya di KiGaBo Episode 7
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR