Bobo.id - Ada sebagian orang yang malas saat melakukan suatu hal. Bahkan, begitu malasnya, hal yang seharusnya dilakukan jadi tidak dilakukan.
Misalnya, setelah makan saat ibu meminta mencuci piring orang yang malas tidak segera melakukan tugasnya itu meskipun ia sedang tidak melakukan hal lain yang lebih penting.
Ternyata ada beberapa hal yang bisa menyebabkan seseorang jadi malas, nih.
Coba kita cari tahu beberapa alasan seseorang jadi malas, yuk!
Sikap Menunda-nuda
Apa kamu sering menunda pekerjaan?
Hati-hati, ini bisa membuatmu semakin malas.
Menunda-nuda pekerjaan ini adalah tidak segera melakukan hal yang seharusnya kamu lakukan.
Pertama-tama, mungkin kita hanya menunda melakukan suatu hal sederhana. Namun lama kelamaan karena dilakukan terus menerus kita bisa jadi menunda banyak hal lainnya.
Bahkan, menunda hal kecil bisa membuatnya menunda banyak hal lainnya sampai waktu berlalu.
Baca Juga: Stop Lakukan 6 Kebiasaan yang Bisa Menunda Kita Mengerjakan PR!
Perhatian yang Teralihkan
Perhatian yang mudah teralihkan juga bisa memengaruhi sikap malas, nih.
Di sekitar kita ada banyak sekali pengalihan yang bisa membuat kita tidak fokus.
Misalnya, ketika harus mengerjakan PR, kita justru memainkan game di ponsel.
Atau ketika waktunya makan, kita justru teralihkan dengan menonton televisi.
Jika kita terus terpaku pada hal yang bisa mengalihkan perhatian itu, kita bisa terus terdiam di satu tempat dan tidak berpindah dalam waktu yang lama.
Ketika teralihkan oleh gawai, kita bisa berada pada posisi yang sama dan tidak bergerak aktif.
Bukan hanya membuat malas, ini juga tidak baik bagi kesehatan kita.
Baca Juga: Tidak Suka Sarapan? Sarapan Bisa Menurunkan Risiko Diabetes dan Meningkatkan Fokus, lo!
Gen Pemalas
Dalam bahasa Inggris, ada istilah “couch potato” yang bermakna orang yang tidak suka bergerak dan hanya berdiam di satu tempat dalam waktu lama. Makna lain dari “couch potato” adalah pemalas.
Menurut ilmuwan, ada gen pemalas yang disebut gen couch potato dalam diri seseorang.
Ketika kita menyelesaikan suatu pekerjaan, otak akan melepaskan senyawa dopamin. Senyawa dopamin ini membuat kita senang dan nyaman, teman-teman.
Adanya gen couch potato dalam diri seseorang membuat senyawa dopamin tidak bekerja sebagaimana mestinya.
Akibatnya, orang itu tidak memiliki motivasi untuk melakukan pekerjaan selain bermalas-malasan.
Menghindari Rasa Malas
Sebenarnya boleh-boleh saja kita bersantai, namun jangan sampai menjadi pemalas.
Supaya kita tidak malas, kita bisa melakukan beberapa hal yang bisa membantu kita terus termotivasi.
Misalnya, buatlah rencana untuk menyelesaikan suatu hal tertentu. Jika kamu merasa sebuah pekerjaan sulit, maka buatlah strategi dan langkah yang bisa dilakukan tahap demi tahap.
Gunakan hal yang jadi kekuatan kita, teman-teman. Kita bisa menyesuaikan pekerjaan yang harus selesai dengan memanfaatkan hal yang paling bisa kita lakukan.
Jika membutuhkan bantuan, jangan ragu juga untuk memintanya pada orang yang bisa membantumu.
Tetaplah fokus dan hindari hal yang bisa mengalihkan perhatianmu, serta buatlah pekerjaan menjadi menyenangkan sehingga kamu tidak malas melakukannya.
Baca Juga: Sudah Coba Berbagai Macam Cara Supaya Tidak Malas, tapi Tidak Berhasil? Coba Cara Ini
Yuk, lihat video ini juga!
Source | : | Healthline,It's AumSum Time |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR