Bobo.id – Teman-teman, kita cari tahu apa saja berita populer di situs Bobo.id pada Rabu, 11 Maret 2020, yuk!
Ada berita mengenai 5 Masalah Kulit yang Jadi Pertanda Diabetes Hingga Benda-Benda yang Dipenuhi Bakteri.
Baca Juga: BERITA POPULER: Makanan yang Melambatkan Kinerja Otak Hingga Penyebab Tikus Masuk ke Rumah
1. 5 Makanan Favorit Anak-Anak Ini Kurang Mencukupi Kebutuhan Nutrisi, Kurangi Mengonsumsinya, yuk!
Makanan apa yang jadi favorit teman-teman?
Teman-teman pasti punya banyak sekali makanan favorit, bukan? Misalnya seperti camilan manis atau minuman kemasan.
Meski suka mengonsumsinya, jangan lupa bahwa anak-anak seperti kita masih dalam masa pertumbuhan, sehingga membutuhkan asupan nutrisi yang bisa mendukung pertumbuhan dan perkembangan di tubuh.
Karenanya, sebaiknya coba kurangi makanan yang nutrisinya kurang membantu pertumbuhan kita.
Cari tahu di sini, yuk! Mungkin ada makanan favoritmu, lo!
2. Ingin Punya Tulang Kuat? Ikuti 3 Cara Mudah Membentuk Tulang Kuat Ini, yuk!
Di masa pertumbuhan seperti sekarang, pertumbuhan tulang jadi salah satu yang paling penting, nih.
Tanpa tulang yang kuat, kita bisa kesulitan melakukan aktivitas sehari-hari.
Penting bagi anak-anak untuk menjaga tulang yang kuat, agar tulang tetap kuat sampai kita dewasa nanti.
Ini karena sebagian besar pembentukan kepadatan tulang terbentuk saat kita anak-anak dan remaja.
Tulang orang dewasa juga masih akan tumbuh, namun prosesnya lebih lambat.
Nah, selagi masih anak-anak, sebaiknya kita melakukan hal yang bisa membantu tulang semakin kuat.
Cari tahu tiga cara untuk membentuk tulang kuat di sini, yuk!
Baca Juga: BERITA POPULER: 7 Hal yang Jadi Penyebab Gigi Ngilu Hingga Kebiasaan Mudah untuk Menjaga Kesehatan
3. Flu Perut Sering Dialami Anak-Anak, Ini Cara Mudah Meredakan Gejalanya
Pernahkah kamu mengalami flu perut atau gastroenteritis?
Flu perut sering dialami oleh anak-anak, nih. Flu perut atau gastroenteritis ini menyebabkan infeksi pada usus.
Akibatnya, seseorang yang mengalami flu perut jadi diare. Yuk, kita cari tahu tentang flu perut dan cara meredakan gejalanya!
Informasi selengkapnya bisa teman-teman baca di sini!
4. Bercak Hingga Infeksi pada Kulit, Inilah 5 Masalah Kulit yang Jadi Pertanda Diabetes
Teman-teman tentunya tidak asih dengan diabetes, kan? Penyakit ini tidak hanya dialami oleh orang dewasa, tapi anak kecil seperti kita juga bisa terkena diabetes.
Diabetes bisa membuat banyak perubahan untuk tubuh kita. Salah satunya adalah berat badan yang menurun drastis.
Namun, sebenarnya diabetes dapat mempengaruhi banyak bagian tubuh, termasuk kulit kita.
Ketika diabetes mempengaruhi kulit, seringkali itu merupakan pertanda bahwa kadar gula darah kita terlalu tinggi.
Nah, 5 masalah kulit yang bisa jadi merupakan tanda-tanda diabetes. Apa saja? Ayo, cari tahu di sini!
5. Banyak yang Tidak Sadar, Benda-Benda yang Sering Disentuh Ini Dipenuhi Bakteri! Segera Cek Benda Ini di Sekitarmu
Tahukah teman-teman? Bakteri atau bahkan virus, bisa ada di benda yang sering kita pegang.
Bakteri dan virus bentuknya amat kecil dan sulit dilihat. Sehingga kadang-kadang kita tidak menyadari atau lupa akan keberadaannya.
Padahal kita harus waspada, apalagi di tengah meluasnya penyebaran virus corona.
Ada beberapa benda yang bahkan ternyata dipenuhi oleh kuman tapi kita jarang menyadarinya, lo.
Sebab benda-benda tersebut akrab kita sentuh dan sering kita gunakan sehari-hari.
Nah, untuk meningkatkan kewaspadaan kita supaya lebih bisa menjaga kebersihan di berbagai benda yang biasa dipenuhi kuman, kita simak penjelasannya di sini, yuk!
Baca Juga: BERITA POPULER: Pantai yang Dipenuhi Batuan Kaca Hingga Buah yang Sering Dianggap Sayuran
Tonton video ini, yuk!
Bertemu Karakter Favorit di Doraemon Jolly Town MARGOCITY, Apa Saja Keseruannya?
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR