Cara Dokter dan Perawat Menghindari Virus
Seperti yang kita tahu, dokter dan perawat adalah tenaga medis yang harus berurusan langsung dengan pasien.
Baik itu pasien dengan penyakit ringan, hingga pasien penyakit kronis, atau bahkan pasien dengan infeksi virus yang berbahaya.
Dokter dan perawat juga harus melakukan kontak fisik dengan pasien untuk memeriksa keadaan mereka.
Sedangkan, kontak fisik adalah salah satu cara penyebaran virus yang paling cepat. Lalu bagaimana mereka mengatasinya?
Baca Juga: Tak Perlu Kesulitan Mencari, Kita Bisa Beli Majalah Bobo di Grid Store
Ternyata ada aturan tertentu yang harus diikuti dokter dan perawat sama seperti kita semua.
Dokter dan perawat tidak menyentuh pasien kecuali jika benar-benar diperlukan dan mereka mencuci tangan sebelum dan sesudah mereka berurusan dengan pasiennya.
Jelas, ada cara lain penyakit dapat ditularkan, terutama jika menyangkut cairan tubuh.
Karena itu dokter dan perawat sebisa mungkin tidak mengambil risiko membiarkan kulit mereka disentuh dengan darah pasien atau cairan tubuh jenis apa pun.
Source | : | didyouknowfacts.com |
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR