Bobo.id - Ketika sakit, maka dokter akan memberikan obat, yang kadang terdiri dari lebih dari satu jenis obat.
Ada yang bentuknya cair, seperti sirup, maupun yang padat, bisa berupa pil, tablet, atau kapsul.
Untuk obat berbentuk cair, kita bisa dengan mudah menelannya seperti air. Namun untuk obat padat yang berbentuk pil, kadang kita kesulitan menelannya, nih.
Bahkan ada yang harus menelan obat sembari memakan makanan lain, seperti buah pisang.
Jika tidak dibantu dengan makanan lain dan hanya menelannya menggunakan air, obat bisa menyangkut di tenggorokan dan tidak tertelan.
Kira-kira mengapa obat padat seperti pil sangat sulit ditelan oleh beberapa orang, ya?
Ternyata ada beberapa alasan yang membuat obat sulit ditelan, nih, teman-teman.
Source | : | Science ABC |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR