Bobo.id - Penyu akan mengubur telur-telurnya di tepi pantai kemudian meninggalkannya sampai telur-telur tadi menetas.
Setelah menetas menjadi anak-anak penyu, anak penyu akan berjalan bersama-sama menuju tepi pantai kemudian ke laut.
Namun kadang telur penyu yang dikubur di pasir ini menjadi santapan hewan lain, maka ada beberapa organisasi yang membantu penyu menetaskan telurnya.
Anak-anak penyu yang sudah menetas kemudian akan dilepaskan ke pantai.
Nah, peristiwa pelepasan anak penyu ini biasanya menjadi momen atau peristiwa yang menarik bagi banyak orang dan ditonton para pengunjung pantai.
Namun kali ini ada yang berbeda dengan momen pelepasan anak penyu di pantai yang ada di Brasil, nih.
Baca Juga: Ikan Buntal Bisa Mengembang Saat Terancam, Apa yang Terjadi Pada Tubuh Ikan Buntal?
Ratusan Anak Penyu Dilepaskan di Pantai yang Sepi Pengunjung
Pelepasan anak penyu di pantai Paulista, Brasil kali ini terlihat berbeda dari peristiwa bisanya.
Akhir bulan Maret lalu adalah gelombang kedua pelepasan anak penyu atau tukik, setelah gelombang pertama dilakukan pada Sabtu, 14 Maret lalu.
Pada pelepasan tukik gelombang pertama, banyak orang yang ikut berpartisipasi dalam melepas ratusan tukik di pinggir pantai.
Namun pemandangan yang berbeda terlihat pada pelepasan tukik gelombang kedua, nih, teman-teman.
Baca Juga: Punya Kebiasaan Unik, Gurita Ini Suka Bersembunyi dalam Tempurung Kelapa
Ketika pelepasan tukik gelombang kedua di pantai Paulista, Brasil ini dilakukan, tidak terlihat pengunjung pantai yang ikut melepas tukik untuk berenang di laut lepas untuk pertama kalinya.
Hal ini ternyata terjadi karena adanya langkah pembatasan sosial atau social distancing yang dilakukan di Brasil untuk mengurangi penyebaran Covid-19.
Akibatnya, pelepasan tukik kali ini hanya disaksikan oleh beberapa peneliti dari Urban Sustainability Center yang menangani penangkaran penyu.
Meski pelepasan tukik di pantai Paulista kali ini berlangsung sepi dan tenang, peneliti mengatakan pelepasan ini sebagai hal yang sukses besar.
Baca Juga: Seperti Sherlock Holmes, Anjing Bloodhound Dikenal Sebagai Anjing Detektif, Ternyata Ini Rahasianya!
Ratusan Anak Penyu Langka Menetas dan Dilepaskan ke Laut
Dari dua gelombang pelepasan anak penyu atau tukik di tahun 2020, sudah ada ratusan tukik yang dilepaskan ke laut, lo.
Ada 87 penyu kura-kura hijau dan 204 penyu sisik, yang merupakan penyu langka.
Namun karena adanya pencegahan terhadap penyebaran Covid-19, peneliti sedikit kesulitan untuk memonitor atau mengamati kelahiran penyu yang terjadi.
Diperkirakan, masih ada sejumlah sarang telur penyu di pantai yang kira-kira akan menetas pada bulan April.
Penyu sisik termasuk spesies penyu yang dianggap terancam punah dan masuk dalam daftar merah IUCN.
Salah satu hal yang mengancam kehidupan penyu sisik adalah manusia, nih, teman-teman.
Penangkapan ikan, perburuan, hingga perusakan habitat penyu sisik yang hidup di terumbu karang tropis sepanjang Samudera Hindia, Pasifik, dan Atlantik menyebabkan jumlah penyu sisik semakin menurun.
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di https://www.gridstore.id
Yuk, lihat video ini juga!
Source | : | IFL Science |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR