Bobo.id – Teman-teman, kita cari tahu apa saja berita populer di situs Bobo.id pada Sabtu, 4 April 2020, yuk!
Ada berita tentang alasan mengapa pagi hari jadi waktu terbaik untuk buang air besar hingga kucing yang selalu lapar bisa jadi tanda ia mengalami gangguan penyakit, dan tiga berita lainnya!
1. Kamu Rutin BAB di Pagi Hari? Ternyata Pagi Hari adalah Waktu Terbaik BAB! Ini Penjelasannya
Zat sisa di tubuh kita harus dikeluarkan agar kotoran tidak menumpuk di tubuh dan menjadi penyakit.
Ada orang yang sering buang air besar (BAB) di pagi hari. Namun, ada juga yang BAB di malam hari.
Kamu termasuk orang yang mana? Kalau kamu sering BAB di pagi hari, ini pertanda bagus.
Sebabnya, ternyata pagi hari adalah waktu terbaik untuk BAB, lo.
Mengapa bisa begitu, ya? Ayo, kita cari baca artikel ini untuk tahu penjelasannya!
2. Apa Benar Vitamin C Ampuh untuk Melindungi Kita dari Infeksi Virus Corona? Inilah Penjelasannya
Vitamin C merupakan salah satu jenis vitamin yang bisa kita dapatkan dari banyak makanan, terutama buah dan sayur.
Selain itu vitamin C juga banyak dipasarkan dalam bentuk suplemen.
Mungkin teman-teman pernah melihat informasi di media sosial yang mengatakan kalau vitamin C dapat membantu mengatasi infeksi virus corona penyebab COVID-19.
Sampai-sampai, orang-orang berburu vitamin C di warung, toko kelontong, minimarket, hingga apotek.
Sebenarnya, benar tidak sih, vitamin C bisa membantu mentahasi infeksi virus penyebab COVID-19?
Yuk, kita cari tahu di sini!
3. Sering Dibuang Padahal Kaya Manfaat, Ini Kandungan Serabut Putih di Jeruk yang Berikan Manfaat Kesehatan untuk Tubuh
Siapa yang suka buah jeruk?
Buah jeruk merupakan salah satu jenis buah yang segar dan mudah didapatkan.
Jika teman-teman akan makan buah jeruk, apa yang akan teman-teman lakukan dengan serabut putihnya?
Apakah serabut putih itu, akan dikupas atau tidak?
Ternyata yang benar adalah tidak perlu dikupas, teman-teman. Mengapa begitu?
Ini karena serabut putih itu punya manfaat yang sama seperti daging jeruk.
Apa saja manfaatnya, ya? Yuk, temukan di sini!
Baca Juga: BERITA POPULER: Negara di Dunia yang Tidak Dihuni Nyamuk Hingga 3 Fungsi Tersembunyi Mode Pesawat
4. Unik! Seorang Mahasiswa Membuat Masker dengan Tambahan 'Jendela' untuk Permudah Orang yang Miliki Masalah Pendengaran
Demi mencegah penyebaran virus penyebab COVID-19, WHO menyarankan orang yang sakit mengenakan masker.
Cara penggunaan masker yang tepat adalah harus menutupi bagian hidung dan mulut.
Sebabnya, droplets yang membawa virus bisa keluar dari mulut saat batuk, maupun dari hidung ketika bersin.
Nah, karena masker menutupi bagian hidung serta mulut, kita tentu tidak bisa melihat gerakan mulut orang yang memakai masker, baik saat ia tersenyum maupun berbicara. Suara saat berbicara juga kurang jelas.
Karena itulah, seorang mahasiswa membuat inovasi berupa masker yang memudahkan orang yang memiliki masalah pendengaran.
Seperti apa, ya? Cari tahu di sini, yuk!
5. Sering Diabaikan, Kucing yang Selalu Lapar Bisa Jadi Pertanda Punya Masalah Kesehatan!
Apa di antara teman-teman ada yang memelihara kucing di rumah?
Di rumah, kucing peliharaan biasanya diberi makan setiap pagi, siang, dan menjelang malam hari.
Sama seperti manusia, kucing juga memiliki makanan favorit, lo. Ada yang lebih suka makanan kering (dry food) ada juga yang suka makanan basah (wet food).
Sebagai pencinta kucing, pastinya kita akan senang jika melihat kucing kesayangan kita makan banyak dan lahap.
Namun, kadang kita melihat kucing kita sering sekali makan. Apa mereka selalu merasa lapar, ya?
Kucing yang selalu lapar itu bisa jadi pertanda ia megalami masalah kesehatan.
Apa saja masalah kesehatan yang mungkin terjadi, ya? Cari tahu di sini, yuk!
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di https://www.gridstore.id
Yuk, lihat video ini juga!
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR