Bobo.id - Apakah teman-teman suka menonton film animasi atau kartun?
Setiap rumah produksi memiliki gaya penggambaran karakter yang berbeda-beda, nih.
Seperti contohnya karakter animasi pada kartun produksi Pixar akan terlihat berbeda dengan karakter Disney.
Begitu juga halnya karakter pada kartun Jepang atau anime yang akan terlihat berbeda dengan karakter dari rumah produksi yang ada di Eropa atau Amerika.
Nah, kalau teman-teman sudah sering menonton film animasi dari Disney, maka tentu kamu sudah hapal tampilan karakter Disney. Karakter Disney apa yang menjadi favorit teman-teman?
Baca Juga: Inilah yang Terjadi Kalau 5 Karakter Princess Disney Digambar Menjadi Laki-Laki, Kita Intip, yuk!
Seniman Asal Belanda Menggambar Hewan Peliharaan Menjadi Seperti Karakter Disney
Isa Bredt, seorang seniman dari Tilburg, Belanda, menunjukkan kecintaannya pada karakter Disney dengan membuat sebuah akun bernama 'disneyfications' pada situs Reddit.
Akunnya berisi foto-foto hewan peliharaan yang diubahnya menjadi gambar karakter Disney.
Kak Isa Bredt memulai proyeknya di tahun 2014 dengan meminta orang-orang untuk mengirimkan foto hewan peliharaannya, kemudian ia menggambarnya dengan gaya karakter Disney.
Hal ini ia lakukan karena kecintaannya pada film-film animasi Disney, seperti Lion King, 101 Dalmatians, hingga Lady and the Tramp.
Bagaimana hasil dari gambar Kak Isa yang mengubah foto hewan peliharaan menjadi seperti karakter Disney, ya?
1. Dalam foto aslinya, kucing ini terlihat sedih, tapi pada gamabr karakter Disney, wajah kucing terlihat lebih ceria
2. Salah satu ciri khas karakter Disney adalah mata yang berukuran besar.
Baca Juga: Bau Badan Bikin Tidak Percaya Diri, 4 Jenis Makanan Ini Bisa Bantu Hilangkan Bau Badan
3. Wah, anak kucing dan anak babi ini sepertinya merupakan teman bermain, ya.
4. Meski memiliki mata juling, kucing dengan bulu garis-garis ini tetap lucu, kok!
Baca Juga: Wah, Hotel Ini Terbuat dari Garam ! Seperti Apa, ya? Yuk, Cari Tahu!
5. Wajah kucing ini mengingatkan pada Scar, paman Simba di film Lion King, ya?
6. Kucing ini terlihat semakin menggemaskan dengan dasi kupu-kupu merah yang dipakainya.
Bagaimana, apakah hasil gambar Kak Isa yang menggambar ulang hewan peliharaan dengan gaya Disney ini mirip seperti tokoh atau karakter di film animasi Disney?
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa, dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Caranya melalui: www.gridstore.id
Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com
Tonton video ini juga, yuk!
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | Bored Panda |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR