Batuk Juga Penting Dilakukan oleh Tubuh
Selain karena senyawa akrolein yang ditimbulkan oleh minyak, batuk yang teman-teman alami juga bisa jadi merupakan efek dari gorengan yang bertekstur kasar.
Gorengan yang digoreng kering punya tekstur kasar yang bisa melukai atau mengiritasi dinding tenggorokan kita.
Selain itu, makanan berlemak dan berminyak seperti gorengan juga sulit dicerna oleh tubuh, sehingga akan menekan proses kekebalan tubuh kita.
Nah, hal ini bisa memperparah peradangan tenggorokan. Inilah sebabnya makan gorengan dianggap bisa membuat kita batuk.
Baca Juga: Bau Mulut Membuat Tidak Percaya Diri, Konsumsi Buah-Buahan Ini untuk Hilangkan Bau Mulut!
Batuk sebenarnya adalah cara tubuh kita membersihkan tenggorokan dan jalur pernapasan dari benda asing.
Dengan melakukan tindakan refleks berupa batuk, maka akan membantu benda asing, mikroba, polusi, lendir, atau hal yang membuat iritasi yang berada di tenggorokan atau jalur pernapasan keluar.
Yuk, lihat video ini juga!
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa, dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Caranya melalui: www.gridstore.id
Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com
Source | : | Hello Sehat |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR