Bobo.id - Banyak yang sudah tahu bahwa Indonesia merupakan negara maritim, artinya Indonesia memiliki kawasan laut yang luas.
Namun, tahukah teman-teman? Indonesia adalah surga terumbu karang di dunia dan punya terumbu karang paling beragam di dunia.
Indonesia menjadi tempat yang spesial sebagai habitat terumbu karang. Mengapa menjadi tempat yang spesial?
Kita cari tahu dulu apa itu terumbu karang, yuk!
Terumbu karang merupakan sekumpulan hewan karang yang bersimbiosis (hidup saling menguntungkan) dengan zooxanthellae, organisme mirip tumbuhan.
Seperti yang kita tahu, hewan ini memiliki bentuk unik dan warna beraneka rupa serta terlihat indah.
Di dalam laut, terumbu karang menjadi habitat atau tempat tinggal bagi spesies tumbuhan laut, hewan laut, dan mikroorganisme laut lainnya.
Biasanya, terumbuh karang hidup di pinggir pantai atau daerah yang masih terkena cahaya matahari.
Baca Juga: Ada Ratusan Hewan Laut di Akuarium, Benarkah Hiu Putih Tidak Bisa Berada di Akuarium?
Tepatnya, kurang lebih dari 50 meter di bawah permukaan laut.
Namun, ada juga jenis terumbu karang yang dapat hidup jauh di dalam laut dan tidak memerlukan cahaya.
Hanya saja, terumbu karang itu tidak bersimbiosis dengan zooxanhellae dan tidak membentuk karang.
Tempat yang Spesial sebagai Habitat Terumbu Karang
Nah, di Indonesia, jumlah luas terumbu karang sekitar 2,5 juta hektar, lo. Inilah yang membuat Indonesia menjadi tempat spesial sebagai habitat terumbu karang.
Tak hanya itu, Indonesia menjadi tempat yang spesial bagi terumbu karang karena memiliki perairan yang luas.
Indonesia merupakan kawasan segitiga terumbu karang yang menjadi habitat sekaligus rumah bagi sebagian besar spesies terumbu karang yang indah dan berwarna-warni.
Selain itu, suhu udara di Indonesia sangat cocok bagi kehidupan terumbu karang.
Apa Saja yang Bisa Kita Lakukan untuk Menjaga Terumbu Karang?
Mengapa terumbu karang penting untuk ekosistem laut?
Sebab, hewan laut seperti ikan-ikan kecil, kepiting, dan lainnya memanfaatkan terumbu karang sebagai rumahnya.
Selain itu, terumbu karang juga dapat melindungi daratan dari kerusakan yang diakibatkan badai dan topan.
Lalu, apa saja yang bisa kita lakukan untuk menjaga terumbu karang?
Baca Juga: Inilah 5 Misteri Bawah Laut yang Masih Jadi Perdebatan dan Belum Terpecahkan, Pernah Dengar?
Berikut yang bisa kita lakukan:
1. Mengurangi pencemaran lingkungan dengan cara tidak membuang sampah sembarangan
2. Tidak membuang limbah ke pantai
3. Menggunakan transportasi umum atau bersepeda untuk mengurangi polusi udara
4. Mengajak keluarga, teman, dan sahabat untuk ikut menjaga ekosistem laut
(Dok. Bobo.id)
Baca Juga: Ada 1,8 Trilun Sampah Mengapung di Atasnya, Seberapa Luasnya Tempat Sampah Terbesar di Lautan?
Tonton video ini, yuk!
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa, dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Caranya melalui: www.gridstore.id
Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com
Menuju Dua Dekade, National Geographic Indonesia Gelar Pameran Foto Sudut Pandang Baru Peluang Bumi
Penulis | : | Iveta Rahmalia |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR