Bobo.id - Banyak orang yang beranggapan kalau bulu mata adalah anggota tubuh yang berfungsi sebagai penambah keindahan pada mata.
Padahal fungsi bulu mata lebih dari itu, lo. Rambut-rambut yang terletak di kelopak mata ini berfungsi untuk melidungi mata kita dari debu.
Bahkan saat cuaca terik, bulu mata berfungsi untuk menyaring cahaya matahari agar tidak terlalu silau di mata.
Ia juga berguna untuk menahan tetesan air atau keringat yang ada di tubuh kita akar tidak mengenai mata.
Namun memang tidak bisa dipungkiri bulu mata memang menambah keindahan mata kita. Karena itu banyak orang yang ingin memiliki bulu mata yang panjang dan lentik.
Nah, ternyata kita bisa mendapatkan bulu mata yang panjang dan juga sehat dengan mengonsumsi makanan-makanan ini, lo.
Apa saja makanannya? Ayo cari tahu!
Baca Juga: Ternyata Ada Ukuran Bulu Mata yang Ideal untuk Melindungi Mata Kita, Pernah Tahu?
1. Telur
Rambut dan bulu mata kita tersusun dari keratin. Makanan yang kaya protein membantu tubuh kita mendapatkan jumlah asam amino yang tepat untuk menghasilkan keratin.
Ini akan membuat bulu mata lebih kuat dan lebih panjang.
2. Salmon
Salmon adalah sumber asam lemak Omega-3, vitamin D, dan vitamin B.
Asam lemak omega-3 melindungi bulu mata kita dari kerusakan, kerapuhan dan rontok. Vitamin D dan vitamin B di dalamnya juga bisa meningkatkan pertumbuhan bulu mata.
Baca Juga: 6 Makanan Ini Bisa Membantu Pertumbuhan Tinggi Badan, Sudah Pernah Coba?
3. Kacang
Kacang memberi tubuh Anda asam Omega-3 dan vitamin E.
Asam lemak dan vitamin E mengangkut darah dan oksigen ke folikel rambut. Ini bisa meningkatkan aliran darah dan memperkuat folikel rambut.
Kandungannya juga membantu menjaga bulu mata agar kuar dan mendorongnya untuk tumbuh lebih cepat.
4. Buah dan Sayur
Buah dan sayuran mengandung vitamin A dan C. Vitamin ini bermanfaat bagi pertumbuhan bulu mata dan produksi kolagen.
Kulit buah dan sayuran mengandung silika, mineral penting yang membantu bulu mata menjadi panjang dan sehat.
5. Jamur
Jamur adalah sumber vitamin B3 yang kaya. Kandungan ini bisa meningkatkan sirkulasi darah dan membantu produksi keratin.
Vitamin B3 juga bisa memicu pertumbuhan bulu mata dan menghilangkan bulu mata kering dan rapuh.
Jamur juga membantu dalam reproduksi sel dan mencegah bulu mata kita rontok.
Baca Juga: Supaya Tidak Lekas Busuk, Ikuti Cara Menyimpan Jamur Tiram yang Benar Ini
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa, dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Caranya melalui: www.gridstore.id
Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | bright side |
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR