Menambahkan zat yang larut dalam air seperti garam atau gula bisa meningkatkan titik didih air.
Air jadi memanas lebih cepat dan mendidih pada suhu yang lebih tinggi.
Pengaruhnya pada telur adalah bagian putih telur lebih cepat matang, sehingga mencegah bagian kuning telur terlalu matang.
Garam Membantu Mencegah Telur Retak
Telur juga lebih mudah menjadi padat jika direbus dalam air panas yang diberi garam, teman-teman.
Karena putih telur lebih cepat menjadi padat saat direbus dengan air garam, ini membantu menutup bagian kulit telur yang retak.
Jadi, menambah garam saat merebus air bisa mencegah putih telur keluar dari retakan cangkang telur.
Selain garam, cuka juga bisa membantu putih telur lebih cepat menjadi padat dan mencegah keluar dari retakan.
Source | : | Donga.com,LeafTV,Exploratorium |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR