Bobo.id - Madu terkenal memiliki berbagai manfaat kesehatan untuk tubuh, salah satunya bisa meningkatkan daya tahan tubuh.
Karena manfaatnya bagi tubuh inilah, madu sering dikonsumsi sehari-hari, baik langsung maupun dicampur dengan bahan makanan lain.
Madu juga dipilih sebagai pengganti gula, untuk memberikan rasa manis pada minuman dengan manfaat yang lebih sehat.
Bukan hanya untuk dikonsumsi, madu juga bisa digunakan langsung pada kulit untuk mengobati luka, lo.
Beberapa orang juga akan mengonsumsi madu secara rutin untuk mendapatkan manfaat kesehatannya.
Namun, apakah madu yang bermanfaat untuk kesehatan ini boleh dikonsumsi setelah kita minum obat?
Madu Boleh Dikonsumsi Setelah Minum Obat dengan Beberapa Aturan
Setelah minum obat, ternyata kita boleh mengonsumsi madu, lo, teman-teman.
Namun untuk mengonsumsi madu setelah minum obat, ada beberapa aturan atau hal yang harus diperhatikan.
Pertama, pastikan madu yang dikonsumsi setelah minum obat adalah madu murni tanpa tambahan apapun, terutama tambahan bahan kimia.
Aturan kedua adalah berikan jeda antara minum obat dengan mengonsumsi madu, ya.
Sebaiknya, beri jeda untuk mengonsumsi madu sekitar 30 menit setelah teman-teman minum obat.
Baca Juga: Cegah Kegemukan, Konsumsi 4 Jenis Makanan Ini saat Sarapan! Mulai dari Yogurt Hingga Telur
Hal ini dilakukan agar tidak terjadi komplikasi antara obat dengan madu yang merupakan bahan herbal alami.
Kalau terjadi komplikasi antara obat dengan madu, justru nantinya bisa meningkatkan risiko penyakit tertentu.
Aturan ketiga adalah jangan menggabungkan madu dengan beberapa jenis obat tertentu.
Salah satu akibat yang ditimbulkan dari penggabungan obat dengan madu adalah terjadinya pendarahan karena zat dalam madu yang bisa merusak fungsi dari enzim hati.
Hindari Juga Lakukan Beberapa Hal Ini Setelah Minum Madu
Selain memerhatikan konsumsi madu ketika minum obat, ada beberapa hal yang juga harus diperhatikan setelah kita minum madu, lo.
Setelah mengonsumsi madu, kita sebaiknya jangan langsung tidur, karena madu juga tinggi akan kalori.
Nah, kalau kita tidur setelah mengonsumsi madu, maka nantinya akan terjadi penumpukan kalori dalam tubuh, yang meningkatkan risiko kegemukan.
Hal lain yang harus diperhatikan adalah agar tidak mengonsumsi makanan atau minuman tinggi gula setelah minum madu.
Sama seperti gula, madu juga memiliki efek yang sama seperti gula kalau dikonsumsi secara berlebihan, terlebih kalau digabungkan dengan makanan dan minuman tinggi gula.
Baca Juga: Bukan Kenyang, 4 Makanan Ini Justru Bikin Cepat Lapar, Salah Satunya Nasi Putih
Tonton video ini juga, yuk!
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa, dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Caranya melalui: www.gridstore.id
Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com
Source | : | Hello Sehat |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR