Bobo.id - Apa, sih, sebenarnya ekosistem itu? Ekosistem itu adalah suatu hubungan yang tak terpisahkan, antar makhluk hidup dengan lingkungan di mana mereka berada.
Sebuah ekosistem ini terbentuk oleh dua komponen utama. Ada omponen biotik atau makluk hidup seperti manusia, hewan, dan tumbuhan, juga komponen abiotik atau benda mati seperti suhu udara, sinar matahari, air, dan tanah.
Secara umum ada 3 macam ekosistem, yaitu ekosistem darat, air, dan buatan.
Ekosistem ini ada beberapa jenis yaitu:
1. Ekosistem air tawar
Kadar garam dalam ekosistem ini lebih rendah dibandingkan dengan ekosistem air lainnya. Sumber airnya biasanya berasal dari mata air dalam tanah.
Suhu airnya biasanya stabil. Tanaman yang hidup pada ekosistem ini biasanya ganggang. Yang masuk dalam katagori ini adalah danau, rawa, dan sungai.
2. Ekosistem laut
Seperti kita tahu, air laut mengandung kadar garam. Ekosistem air laut ini sangat luas. Di sana tinggal berbagai jenis biota laut. Ada tumbuhan seperti rumput laut dan alga.
Sedangkan hewan mulai dari yang ukurannya sangat kecil sampai sangat besar, hingga terumbu karang.
O iya, dalam ekosistem laut terdapat juga ekosistem laut dalam. Yang berada pada ledalam lebih dari 6.000 m. Di sana tak banyak makhluk hidup yang bisa bertahan hidup. Contoh penghuni ekosistem laut dalam adalah bakteri.
Baca Juga: Ada Ratusan Hewan Laut di Akuarium, Benarkah Hiu Putih Tidak Bisa Berada di Akuarium?
3. Ekosistem estuari
Kalau yang ini adalah ekosistem yang berada di pertemuan sungai dan laut. berupa muara sungai yang sangat lebar, rawa-rawa pantai. Tak banyak hewan yang bisa hidup di ekosistem ini.
Karena adanya perpaduan air tawar dan air laut. Beberapa hewan yang bisa hidup di sana adalah kerang, cacing, siput, tiram.
4. Ekosistem pantai
Perbatasan darat dan laut itulah pantai. Ciri utamanya adalah daerah ini berpasir dan beberapa ada batu karangnya.
Beberapa penghuni ekosistem pantai adalah bakau atau mangrove, kelapa, ganggang, udang, kepiting, bakau, anemone.
5. Ekosistem terumbu karang
Ekosistem ini merupakan ekosistem yang penting. Karena di sanalah terjadi perkembangbiakan ikan laut.
Biasanya ikan-ikan kecil ini hidup menempel di sekitar terumbu karang. Terumbu karang sendiri adalah daerah berkarang di bawah laut.
Baca Juga: 5 Cara Menjaga Terumbu Karang, Salah Satunya dengan Tidak Menyentuh dan Mengambil
Ekosistem Darat
Ekosistem darat ini juga terbagi lagi menjadi beberapa jenis, yaitu:
1. Hutan hujan tropis
Sesuai namanya hutan hujan tropis ini berada di wilayah tropis dan subtropis. Biasanya ditumbuhin oleh pohon-pohon tinggi dan besar.
Tanahnya subur dan lembap. Hutan hujan tropis menjadi tempat hidup favorit ribuan flora dan fauna.
Dan sangat berperan untuk menjaga agar tidak terjadi bencana banjir dan tanah longsor. Contoh tumbuhan yang hidup di sana pohon kayu-kayuan seperti jati, ulin, mahoni, dan bunga anggrek hutan.
Lalu hewannya monyet, gajah, berbagai jenis burung, harimau, dan banyak lagi.
2. Sabana
Sabana ini merupakan daerah padang rumput yang luas dan dikelilingi oleh pohon. Sabana ada di NTT, NTB, Afrika, Australia Utara, dan Amerika Utara. Walaupun tidak semua, kebanyakan hewan yang hidup di sana adalah hewan pemakan tumbuhan. Contohnya gajah, zebra, dan jerapah.
3. Gurun
Gurun adalah wilayah yang luas, tandus, dan gersang juga sangat panas dan kering udaranya. Contohnya Gurun Sahara di Afrika dan Gobi di Asia.
Hanya makhluk hidup yang sangat tahan panas yang bisa hidup di sana. Contohnya, aneka macam kaktus, pohon kurma, unta, dan burung unta.
4. Taiga
Taiga ini adalah ekosistem yang berada di antara daerah subtropis dan kutub. Di sana musim dingin akan berlangsung sangat lama dan musim panas yang sangat singkat.
Seperti, wilayah Skandinavia, Rusia, Siberia, Alaska, dan Kanada. Tumbuhan yang bisa hidup di sana adalah pinus dan cemara. Lalu hewannya beruang, serigala, dan beberapa burung-burung yang bermigrasi.
5. Tundra
Ini adalah ekosistem yang sangat dingin. Biasanya seluruh daerahnya tertutup oleh es. Tak banyak makhluk hidup yang bisa hidup di sana.
Contohnya ekosistem tundra ada di wilayah Kutub. Hewan yang hidup di sana contohnya bison kutub, rusa kutub, peguin, kelinci salju, dan beruang kutub. Sedangkan tumbuhan beberapa jenis rumput dan lumut.
6. Karst
Karst adalah ekosistem yang didominasi oleh batuan kapur. Banyak gua yang terbentuk di daerah karst seperti ini. Wilayah karst biasanya bertanah kering dan tidak subur.
Contoh makhluk hidup yang hidup di sana adalah berbagai jenis laba-laba, udang, kelelawar, dan pohon khas gua.
Ekosistem Buatan
Nah, sesuai dengan namanya ekosistem ini sengaja dibuat oleh manusia. Tujuannya untuk memenuhi kebutuhan hidupnya. Contoh ekosistem buatan adalah bendungan, hutan buatan, sawah, perkebunan, dan peternakan.
Dari sekian banyak ekosistem, adakah yang berada dekat tempat tinggalmu?
----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa, dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Caranya melalui: www.gridstore.id/
Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com
Penulis | : | Theresia Widyantini |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR