Bobo.id - Kesehatan mulut dan gigi adalah hal yang penting untuk diperhatikan.
Terlebih kalau kita ingin memiliki gigi yang putih, sehat, dan terawat.
Cara paling mudah yang bisa dilakukan untuk menjaga kesehatan gigi adalah dengan menyikat gigi dua kali sehari, yaitu saat pagi dan malam hari.
Dengan menyikat gigi secara teratur, maka akan mencegah pertumbuhan bakteri perusak gigi dari sisa makanan yang kita konsumsi.
Selain menyikat gigi, kesehatan mulut dan gigi juga dipengaruhi oleh makanan yang kita konsumsi.
Nah, ada lima jenis buah yang baik untuk kesehatan gigi jika dikonsumsi secara rutin, salah satunya apel.
Buah apa lagi yang baik untuk kesehatan gigi, ya? Yuk, simak di video ini!
Baca Juga: 5 Jalan Raya Terpanjang di Dunia, Ada yang Sampai 48.000 Kilometer!
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di www.gridstore.id
Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR