Bobo.id - Teman-teman, kita cari tahu berita apa saja yang populer di situs Bobo.id pada Kamis, 22 Oktober 2020, yuk!
Ada berita tentang tujuh tanda tubuh kelebihan gula hingga cara mengatasi kacamata berembun saat pakai masker.
Baca Juga: BERITA POPULER: Cara Mudah Membuat Perangkap Tikus Hingga Manfaat Ketumbar untuk Kesehatan Jantung
1. Ini 7 Tanda Tubuh Kelebihan Gula, Jangan Disepelekan Jika Merasakan Salah Satunya
Mungkin teman-teman menyangka bahwa kita mendapatkan gula dari makanan manis seperti kue atau donat.
Tapi, makanan manis atau minuman manis kemasan juga memberikan asupan gula tambahan ke tubuh.
Kadang-kadang, seseorang tidak sadar kalau mengonsumsi banyak gula.
Makanan sumber karbohidrat seperti nasi juga dipecahkan menjadi gula di tubuh.
Meskipun tubuh kita membutuhkan zat gula untuk diubah menjadi energi, tapi kalau kelebihan gula juga bisa berbahaya, teman-teman.
Oleh sebab itu, penting untuk mengetahui tanda tubuh kelebihan gula supaya tidak menyepelekannya lagi.
Apa dampak gula darah tinggi dan apa saja tanda tubuh kelebihan gula? Yuk, cari tahu di sini!
2. Cara Membuat Telur Omelet Wortel Keju, Menu Sarapan Praktis untuk Esok Hari
Sarapan adalah waktu makan yang disebut paling penting. Hal ini karena saat sarapan tubuh kita diberi asupan sebelum mulai beraktivitas.
Terkadang banyak orang melewatkan sarapan karena terburu oleh waktu. Karena itu, kita harus pintar untuk memilih menu sarapan yang praktis untuk di buat.
Berikut ini adalah resep omelet wortel keju yang bisa kamu buat hanya dengan waktu 15 menit saja, lo!
Selengkapnya bisa kamu baca di artikel ini.
Baca Juga: Rangkuman dan Soal Bangun Ruang: Balok, Materi Belajar dari Rumah Melalui TVRI untuk SD Kelas 4 - 6
3. Sering Dianggap Sepele, Ternyata Tanda-Tanda Ini Bisa Tunjukkan Adanya Gangguan pada Organ Hati
Hati atau liver adalah salah satu organ penting dalam tubuh kita. Oragan ini bertugas untuk mencerna makanan, menyingkirkan zat beracun dari tubuh, dan menyimpan energi.
Karena punya tugas yang penting untuk tubuh, kita harus menjaga organ hati supaya bisa berfungsi dengan baik.
Kita harus waspada terhadap tanda-tanda berikut ini. Sebab, ini bisa menandakan adanya gangguan di organ hati.
Inilah tanda-tanda yang bisa menunjukkan adanya gangguan di organ hati, tapi sering tidak disadari.
Yuk, baca selengkapnya di sini!
4. Rahasia Cara Membuat Martabak dengan Teflon, Mudah dan Dijamin Berhasil
Siapa di sini yang gemar makan martabak manis?
Martabak manis digemari karena teksturnya yang tetap lembut meskipun tebal. Selain itu, martabak manis juga punya berbagai jenis isi yang bisa kita pilih.
Seperti yang kita tahu, untuk membuat martabak manis dibutuhkan loyang khusus agar bisa tebal dan matang merata.
Namun, kita juga bisa buat martabak manis dengan teflon yang ada di rumah, lo. Berikut Bobo berikan rahasia cara membuat martabak dengan teflon. Yuk, simak di artikel ini!
Baca Juga: Rahasia Membuat Ayam Goreng Taiwan, Renyah di Luar dan Dagingnya Tetap Lembut di Dalam
5. Pakai Masker Bikin Kacamata Sering Berembun, Cari Tahu Penyebab dan Trik untuk Mengatasinya, yuk!
Selama pandemi, penggunaan masker adalah kewajiban bagi kita yang akan beraktivitas di luar rumah.
Hal itu dilakukan sebagai salah satu protokan kesehatan untuk mencegah penularan COVID-19.
Apakah teman-teman di rumah ada yang menggunakan kacamata? Kalau iya, kamu pasti tahu penggunaan masker membuat pengguna kacamata merasa tidak nyaman.
Yap, kacamata seringkali berembun saat menggunakan masker. Hal ini tentunya bisa mengganggu pengelihatan dan membuat tidak nyaman.
Sebenarnya mengapa hal ini bisa terjadi? Lalu, bagaimana cara mengatasinya? Yuk, kita cari tahu jawabannya di sini!
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di https://www.gridstore.id
Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Penulis | : | Sarah Nafisah |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR