Kumbang Air Raksasa (Giant Water Bug)
Sesuai namanya, kumbang air raksasa merupakan salah satu serangga air terbesar.
Ukuran kumbang ini bisa mencapai 12 sentimeter. Kumbang air raksasa ini sebenarnya dapat ditemukan di berbagai belahan dunia, tapi kebanyakan hidup di daerah bersuhu agak dingin, seperti di negara Amerika Utara dan Asia Timur.
Jenis kumbang ini terbagi menjadi dua, yaitu jenis aphid dan karnivora.
Kumbang air raksasa jenis aphid hidup dengan cara mengonsumsi tanaman air. Sedangkan kumbang air karnivora hidup dengan cara mengisap cairan dari hewan yang ia mangsa.
Kumbang air karnivora akan menggigit manusia jika merasa terganggu.
Gigitan itu biasanya dilakukan pada bagian tumit dan akan terasa menyakitkan dan bisa menyebabkan luka yang sulit hilang.
Baca Juga: Bukan Hanya Jerapah, Ada 4 Hewan Darat Lainnya yang Memiliki Tubuh Tinggi, Apa Saja, ya, Hewan Itu?
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Bobo.id |
KOMENTAR