Bobo.id - Ketika ada gigi yang berlubang, hal ini pasti terasa tidak nyaman, teman-teman.
Makanan yang kita konsumsi bisa masuk ke lubang di gigi dan sulit unutk dikeluarkan meski sudah menyikat gigi.
Selain itu, gigi berlubang juga akan terasa sakit kalau sudah parah.
Maka dari itu, gigi yang berlubang biasanya harus ditambal agar tidak lagi terasa sakit.
Namun kalau sudah parah, maka gigi harus dicabut oleh dokter gigi.
Nah, agar gigi selalu sehat dan tidak berlubang, sebenarnya ada empat cara mudah yang bisa kita lakukan, nih, termasuk menyikat gigi secara teratur.
Pembentukan Plak Gigi Menjadi Awal Gigi Berlubang
Di awal proses gigi berlubang, hal ini tidak membuat gigi kita sakit, tapi kalau gigi sudah sakit, ini artinya gigi berlubang yang dialami tandanya sudah parah.
Mengutip dari situs dokter gigi PGA Dentistry, gigi berlubang dituliskan sebagai area gigi yang sudah mengalami pembusukan.
Nah, pembusukan ini dapat terjadi saat bakteri yang ada pada gigi bereaksi dengan zat karbohidrat dari makanan dan minuman yang dikonsumsi
Asam dalam mulut yang bereaksi dengan bakteri, sisa makanan, dan air liur kemudian akan membentuka plak di gigi.
Plak tadi kemudian akan menyebabkan pengikisan enamel atau lapisan terluar pada gigi dan membuka bagian dalam gigi yang lebih lembut dan sensitif sehingga terjadi gigi berlubang.
Untuk mencegah gigi berlubang, ada beberapa kebiasaan mudah yang bisa kita lakukan, nih.
Baca Juga: Stop Menyimpan Telur di Pintu Kulkas! Ketahui Cara Menyimpan Telur yang Tepat, yuk!
1. Menyikat Gigi Secara Teratur
Kebiasaan pertama yang paling mudah dilakukan untuk menghindari gigi berlubang adalah dengan rajin menyikat gigi secara teratur.
Teman-teman bisa menggunakan pasta gigi yang mengandung flouride, untuk mencegah gigi berlubang.
Flouride pada pasta gigi akan mencegah hilangnya mineral di permukaan gigi, mengganti mineral yang hilang pada gigi, dan mengurangi kemampuan bakteri dalam menghasilkan asam.
Sebaiaknya kita menyikat gigi dua kali sehari, yaitu pada pagi hari setelah sarapan dan malam hari sebelum tidur agar gigi terlindung dari asam penyebab gigi berlubang.
2. Minum Cukup Air Putih dan Sayur Serta Buah
Dengan minum cuup air putih, hal in tidak saja membuat tubuh tetap terhidrasi, tapi juga membantu menjaga kesehatan mulut, lo.
Minum air putih bisa membantu membersihkan gigi dan mulut dari sisa makanan dan minuman yang menyebabkan gigi berlubang.
Makanan dan minuman yang mengandung asam dan gula berlebih bisa membuat gigi berlubang.
Sedangkan makan buah dan sayur tinggi serat bisa membantu meningkatkan produksi air liur yang mengandung kalsium dan fosfat, gunanya adalah untuk mencegah gigi berlubang.
3. Mengunyah Permen Karet
Mengunyah permen karet juga bisa membantu mencegah gigi berlubang, nih, teman-teman.
Dengan mengunyah permen karet, maka bisa membantu produksi air liur untuk mengurangi plak, membuat gigi lebih kuat, sehingga mencegah terjadi gigi berlubang.
Namun pilih permen karet yang bebas gula atau rendah gula, ya, agar tidak ada gula dari permen karet yang tersisa dan menyebabkan gigi berlubang.
Baca Juga: Berencana Makan Sate Nanti Malam? Perhatikan Dulu Dampaknya Ini Jika Terlalu Sering Makan Sate
4. Rutin ke Dokter Gigi Setiap Enam Bulan Sekali
Teman-teman pasti pernah dengar anjuran untuk rutin periksa ke dokter gigi setiap enam baulan sekali, kan?
Nah, hal ini penting dilakukan oleh anak-anak untuk menjaga kesehatan gigi sejak dini.
Selain itu, dengan memeriksakan gigi setiap enam bulan sekali, dokter gigi bisa mengetahui masalah apa yang terjadi pada gigi kita.
Sehingga kalau ada gejala awal gigi berlubang, maka dokter gigi bisa segera melakukan tindakan untuk mencegah gigi berlubang semakin parah.
Yuk, lakukan empat kebiasaan sederhana tadi untuk mencegah gigi berlubang!
Lihat video ini juga, ya!
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan Majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di www.gridstore.id
Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com
Source | : | Hello Sehat |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR