Cara Menggunakan Fitur Fleets
Pertama, kamu bisa update terlebih dahulu aplikasi Twitter yang ada di ponsel.
Lalu, buka aplikasi Twitter dan lihat apakah tampilan aplikasi berubah.
Kalau menunjukkan gambar bulat seperti Insta Stories di bagian atas, berarti kamu sudah bisa langsung mengklik profil-mu yang ada di sisi paling kiri.
Kamu juga bisa memilih opsi unggahan seperti "Teks", "Galeri", "Ambil", dan "Video".
Setelah sudah menentukan konten, maka kamu bisa mengeditnya lagi.
Di sini, Twitter menyediakan fitur seperti posisi tulisan, ketebalan font, jenis tulisan, dan warna tulisan.
Tidak cuma itu, kamu juga bisa mengganti background postingan dengan mudah dengan menekan tombol bulat di kiri bawah.
Twitter juga mengizinkan kamu menyematkan caption seperti yang ada di WhatsApp Status.
Sayangnya, dalam masa awal ini Twitter belum menyediakan fitur filter seperti di Instagram.
Mungkin ini adalah sebuah perbedaan atau mungkin cuma tinggal menunggu waktunya saja.
Baca Juga: Terlanjur Kecanduan Media Sosial? Coba Lakukan 5 Cara Ampuh Ini untuk Mengatasinya
Penulis | : | Iveta Rahmalia |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR