Bobo.id - Indonesia memiliki pancasila sebagai dasar negara, dengan lambang pancasila berupa garuda pancasila.
Ini artinya, garuda pancasila juga menjadi lambang negara Indonesia, teman-teman.
Jika diperhatikan, pada burung garuda pancasila terdapat perisai yang berisikan lima gambar berbeda, yaitu kepala banteng, pohon beringin, padi dan kapas, rantai, dan bintang.
Kelima gambar ini adalah lambang dari setiap sila, mulai dari sila pertama sampai sila kelima.
Baca Juga: Makna 5 Lambang Pancasila, Penjelasan Lengkap Arti Lambang Pancasila dari Sila 1 sampai 5
Selain perisai dengan lambang-lambang setiap sila, pada burung garuda pancasila juga terlihat membawa atau mencengkeram sebuah pita berwarna putih.
Pada pita ini ada tulisan Bhinneka Tunggal Ika. Ternyata kalimat ini merupakan semboyan Indonesia, lo.
Cari tahu apa makna dari tulisan Bhinneka Tunggal Ika yang ada pada lambang pancasila kita, yuk!
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR