3 Jenis Peralatan di Dapur yang Banyak Dihinggapi Kuman
1. Keran Air, Pegangan Lemari Es, dan Tempat Sampah
Ahli penyakit menular Susan Rehm menyebutkan bahwa ada beberapa jenis bakteri dan virus yang sering ditemukan di dapur, antara lain ada bakteri E. coli, Salmonella, Shigella, Campylobacter, Norovirus, dan Hepatitis A.
Makanan yang mentah dan belum dimasak bisa jadi ada yang mengandung bakteri penyakit, teman-teman.
Saat menyiapkan makanan, bakteri pada bahan makanan mentah itu juga bisa menyebar ke peralatan di dapur seperti keran air, pegangan pintu lemari es, pegangan pintu oven, pegangan rice cooker, hingga tempat sampah.
Beberapa jenis bakteri ada yang bisa bertahan selama beberapa jam di permukaan benda, misalnya bakteri E.coli dan Salmonella.
Ada juga virus yang bisa bertahan selama beberapa bulan di permukaan benda.
Karenanya, penting untuk membersihkan permukaan benda-benda di dapur secara rutin menggunakan disinfektan.
Baca Juga: Sederhana, Usir Semut di Rumah dengan Berbagai Tips dan Bahan Alami yang Ada di Dapur
Menuju Dua Dekade, National Geographic Indonesia Gelar Pameran Foto Sudut Pandang Baru Peluang Bumi
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR