Bobo.id - Menangis merupakan salah satu cara yang dilakukan oleh manusia untuk mengeluarkan emosi yang dirasakannya.
Inilah sebabnya, menangis bukan hanya dilakukan saat sedang sedih, tapi juga dilakukan saat sedang merasa senang.
Sebelum atau saat sedang menangis, apakah teman-teman pernah merasakan sensasi aneh di tenggorokan?
Sensasi ini disebut tercekat, yaitu saat terasa ada gumpalan yang berada di tenggorokan kita.
Baca Juga: Air Mata Keluar saat Menangis, Apa Ada Manfaatnya? #AkuBacaAkuTahu
Akibat tenggorokan yang terasa tercekat, kita jadi kesulitan bernapas dan sesenggukan ketika sedan maupun sebelum menangis.
Sebenarnya apa yang menyebabkan adanya sensasi seperti tercekat di tenggorokan, ya?
Apakah memang ada yang menyangkut di tenggorokan kita sebelum atau saat sedang menangis?
Gumpalan yang Ada di Tenggorokan Hanyalah Sensasi yang Kita Rasakan
Meskipun saat menangis atau akan menangis teman-teman merasa ada sesuatu yang mengganjal di tenggorokan, hal ini ternyata hanya sebuah sensasi, lo.
Yap, gumpalan yang kita rasakan ketika akan menangis sebenarnya tidak ada, kok.
Selain saat akan menangis atau ketika menangis, sensasi seperti adanya gumpalan di tenggorokan ini juga kadang kita rasakan ketika marah.
Lalu dari mana datangnya rasa seperti ada gumpalan di tenggorokan, Bo?
Baca Juga: Fungsi Lambung dan Macam-Macam Enzim di Lambung, Sistem Pencernaan Manusia
Nah, hal ini ternyata datang dari bagian di tenggorokan kita yang bernama glotis, teman-teman.
Glotis adalah lubang yang terletak di antara laring dan pita suara tempat udara mengalir ke paru-paru.
Kita tidak merasakan glotis terbuka dan tertutup ketika sedang menelan secara teratur atau menelan makanan.
Namun glotis bisa kita rasakan seperti gumpalan yang ada di tenggorokan saat akan menangis atau sedang menangis.
Apa yang Terjadi pada Glotis Ketika Kita Menangis?
Sebenarnya apa yang terjadi pada glotis ketika kita menangis hingga bisa menimbulkan sensasi seperti ada gumpalan di tenggorokan, ya?
Saat kita akan menangis atau sedang menangis, sistem saraf pusat akan menyebarkan oksigen ke seluruh tubuh untuk membantu glotis bereaksi dengan benar.
Nah, agar bisa mendapatkan lebih banyak udara, maka tubuh memberikan sinyal agar glotis tetap terbuka selama mungkin.
Ketika kita mencoba menelan saat akan menangis atau ketika menangis, ini artinya kita memaksa glotis untuk tertutup.
Baca Juga: Penjelasan Tulang Anggota Gerak Atas dan Tulang Anggota Gerak Bawah Serta Fungsinya
Akibatnya, tubuh tidak jadi mendapat lebih banyak udara dan membuat otot-otot tenggorokan kebingungan.
Selain itu, hal ini juga menciptakan ketegangan di otot tenggorokan yang terasa seperti gumpalan yang menghalangi di tenggorokan.
Sewaktu menangis, kita biasanya terisak-isak, yang membuat proses menghirup napas menjadi sedikit sulit.
Ketika napas menjadi berat karena terisak-isak, tubuh akan mengarahkan glotis untuk membuka dan mengambil lebih banyak oksigen.
Baca Juga: Fungsi Otot Jantung Manusia dan Cara Kerjanya di Dalam Tubuh
Nah, saat kita menelan ludah atau menahan agar ingus tidak keluar, hal ini lagi-lagi akan menimbulkan sensasi gumpalan di tenggorokan.
Namun sensasi ini akan menghilang saat glotis sudah kembali rileks dan tidak tegang sehingga bisa menjalankan fungsinya seperti biasa, lo.
Yuk, tonton video ini juga!
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di www.gridstore.id
Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com
Source | : | omgfacts.com |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR