Serba-Serbi Taco Bell Indonesia Pertama
Gerai Taco Bell Indonesia yang pertama sudah bisa kita kunjungi mulai hari ini.
Suasana di Taco Bell Indonesia ini sangat nyaman untuk makan bersama keluarga, teman-teman.
Di Taco Bell Indonesia pertama ini, kita bisa memesan menu makanan melalui tiga counter, yaitu counter di lantai satu, counter di lantai dua, dan counter khusus take-away untuk pengunjung yang ingin membawa pesanannya langsung.
Baca Juga: Sombrero, Topi Lebar Khas Meksiko yang Menginspirasi Topi Koboi
Seperti yang teman-teman ketahui, saat ini kita masih menghadapi masa pandemi. Karenanya, pihak Taco Bell Indonesia menerapkan protokol kesehatan yang ketat di gerainya.
Yang pertama, selama masa pandemi berlangsung, Taco Bell Indonesia di Jakarta ini hanya akan beroperasi pukul 10.00 - 21.00 WIB.
Kemudian, pengunjung yang makan di tempat atau dine-in dibatasi hanya 50 persen pengunjung dan tetap menjaga jarak satu sama lain.
Nah, jika kapasitas restoran sudah penuh, pengunjung yang baru datang bisa mengambil nomor antrean lebih dulu.
Di dalam gerai, semua petugas juga menerapkan protokol kesehatan dengan teliti, teman-teman.
Kita juga bisa melihat kebersihan dapur Taco Bell melalui counter karena gerai ini menggunakan konsep dapur terbuka.
Baca Juga: Cucamelon, Buah yang Ukurannya Kecil Tapi Termasuk Superfood
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR