Sombrero, Topi Lebar Khas Meksiko yang Menginspirasi Topi Koboi

By Tyas Wening, Jumat, 6 September 2019 | 11:00 WIB
Sombrero merupakan topi bertepi lebar khas Meksiko (Pixabay)

Bobo.id - Banyak hal yang terkenal dari negara Meksiko, seperti makanan, tradisi, hingga pakaian.

Nah, Meksiko juga punya hal yang menjadi ciri khas, teman-teman, yaitu topi tradisional mereka yang disebut sombrero.

Namun, sombrero berbeda dengan topi yang biasa kita gunakan untuk melindungi kepala dari panas matahari, nih, teman-teman.

Sombrero memiliki tepi yang lebar serta berukuran besar dan bisa menutupi wajah kita, lo.

Cari tahu lebih jauh mengenai sombrero yang merupakan topi khas Meksiko ini, yuk!

Baca Juga: Wah, Orang Jepang di Hawaii Ini Menciptakan Moci Khas Hawaii, lo!

Sombrero, Topi Lebar dari Meksiko Sejak Abad ke-15

Nama sombrero diambil dari bahasa Meksiko, sombra yang berarti bayangan.

Penamaan sombrero ini sesuai dengan sombrero yang dapat menimbulkan bayangan saat kita gunakan, lo, teman-teman.

Tepian sombrero yang lebar akan menimbulkan bayangan pada tubuh kita saat digunakan di bawah sinar Matahari.

O iya, sombrero yang tepinya dibuat lebar memiliki fungsi untuk melindungi kepala, leher, dan sebagian bahu dari sinar Matahari yang panas.