Rasa sakit ini terjadi karena adanya kontraksi otot atau otot yang menegang di daerah perut dan diafragma saat paru-paru menyedot udara.
Reaksi ini ternyata sama seperti reaksi saat kita berlari, yang membuat perut sakit, teman-teman.
Nah, ketika kita tertawa, otot perut ikut bergetar dan menyebabkan organ di dalam perut terasa seperti terpijat dan sakit.
Sedangkan diafragma letaknya ada di bawah paru-paru dan tepat di atas perut, lalu menegang saat kita menghirup napas dalam-dalam.
Diafragma punya tugas dalam proses menarik dan mengeluarkan napas, yang bekerja dengan berkontraksi atau membesar dan mengecil untuk memudahkan udara masuk ke dalam paru-paru.
Ketika tertawa, kita akan memaksa udara keluar dari paru-paru dan menjadikan tertawa sebagai olahraga yang baik untuk pernapasan.
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Penulis | : | Iveta Rahmalia |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR