Bobo.id - Materi belajar dari buku tematik kelas 6 SD, tema 6, subtema 1 belajar mengenai Menuju Masyarakat Sehat.
Salah satu materinya adalah mengenai kewajiban siswa di rumah dan sekolah.
Cari tahu kunci jawaban mengenai kewajiban siswa di rumah dan di sekolah di artikel berikut ini, yuk!
Apa Itu Kewajiban?
Sebelum mengetahui apa saja kewajiban siswa di rumah dan di sekolah, ketahui dulu apa yang dimaksud dengan kewajiban.
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia atau KBBI, kewajiban adalah sesuatu yang diwajibkan, sesuatu yang harus dilaksanakan, atau keharusan.
Teman-teman pasti mengetahui mengenai hak dan kewajiban.
Nah, untuk mendapatkan haknya, seseorang harus lebih dulu melakukan kewajiban yang dimilikinya.
Baca Juga: Apa Saja Hak yang Harus Diterima dan Kewajiban Kita di Rumah?
Baca Juga: Unsur-Unsur Daerah: Menentukan Batas Daerah dan Pentingnya Batas Daerah
Kewajiban Siswa di Sekolah
Siswa-siswi yang belajar di sekolah tentu memiliki kewajiban yang harus dilakukan, yaitu:
1. Menaati dan Melaksanakan Tata Tertib Sekolah
Setiap sekolah memiliki tata tertib yang wajib dilaksakanan oleh setiap orang yang berada di lingkungan sekolah, termasuk murid.
Karena siswa berada di lingkungan sekolah, maka salah satu kewajiban siswa adalah menaati serta melaksanakan tata tertib yang ada.
Misalnya datang ke sekolah tepat waktu, memakai seragam yang sudah ditentukan, atau tidak menyebabkan kegaduhan.
Baca Juga: Bagian-Bagian Telinga Beserta Fungsinya untuk Tubuh Manusia
2. Belajar dengan Baik
Tujuan siswa belajar di sekolah adalah untuk mendapatkan pendidikan yang layak.
Maka dari itu, kewajiban seorang siswa di sekolah adalah untuk belajar dengan baik.
Hal ini juga diatur dalam UUD pasal 31 ayat 2, yang berisi bahwa setiap warga negara wajib mengikuti pendidikan dasar dan pemerintah wajib membiayainya.
Dari undang-undang ini, maka warga negara diwajibkan untuk mengikuti pendidikan dasar selama sembilan tahun.
Baca Juga: Penjelasan Lengkap Reklame: Pengertian, Fungsi, Syarat, dan Macam-Macam Reklame
3. Menghormati Orang-Orang yang Ada di Sekolah
Kewajiban lainnya yang harus dilakukan oleh siswa saat berada di sekolah adalah menghormati orang-orang yang ada di sekolah.
Di sekolah tidak hanya ada siswa lainnya, tapi juga ada guru, staff, dan pihak lain.
Menghormati setiap orang yang ada di sekolah merupakan kewajiban yang harus dilakukan, bukan hanya kepada guru, tapi juga kepada teman, staff, pegawai, dan orang lain yang ada di sekolah.
Kewajiban Siswa di Rumah
Saat sudah berada di rumah, kita bukan lagi disebut sebagai siswa, tapi sebagai anak.
Meski begitu, tetap ada beberapa kewajiban yang harus kita lakukan sebagai seorang siswa di rumah.
1. Mengerjakan PR yang Diberikan di Sekolah
Ketika di sekolah, guru akan memberikan PR atau pekerjaan rumah yang harus diselesaikan.
Sebagai seorang siswa, maka sudah menjadi kewajiban kita untuk menyelesaikan PR yang sudah diberikan.
Karena PR harus dikerjakan di rumah dan dikumpulkan keesokan harinya di sekolah, maka PR wajib dikerjakan di rumah.
Baca Juga: Perbedaan Siklus Hidup Hewan yang Mengalami Metamorfosis dan Tidak Mengalami Metamorfosis
2. Mematuhi dan Menghormati Orang Tua
Jika di sekolah kita harus menghormati dan mematuhi guru, pegawai, staff, dan teman-teman, maka di rumah kita harus mematuhi dan menghormati orang tua.
Sebagai seorang anak, maka sudah menjadi kewajiban kita untuk menaati dan menghormati orang tua.
Terlebih jika orang tua memberikan nasihat kepada kita.
Baca Juga: Ketahui Perbedaan Kata, Frasa, Klausa, dan Kalimat dalam Teks dan Contohnya
3. Menjaga Kebersihan Rumah
Di dalam rumah, ada banyak orang yang tinggal dan menghuni di dalamnya.
Ada ayah, ibu, kakak, adik, dan anggota keluarga lainnya.
Nah, karena ikut tinggal di dalam rumah, maka sudah menjadi kewajiban kita untuk menjaga kebersihan rumah.
Caranya adalah dengan meletakkan barang pada tempatnya, ikut membersihkan rumah, atau membantu ibu membuang sampah.
Sumber: Buku Tematik Terpadu Kurikulum 2013 Kelas VI Tema 6 Edisi Revisi 2018
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di www.gridstore.id
Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR