Bobo.id - Ketahui artikel apa saja yang menjadi berita populer di situs Bobo.id pada hari Senin, 22 Februari 2021, yuk!
Ada berita mengenai campuran untuk membuat ayam goreng yang crispy hingga kucing yang terlihat menangis saat ditinggal pemiliknya.
1. Rahasia Campuran Tepung untuk Membuat Ayam Goreng Crispy dan Tips Membuat Ayam Goreng Renyah
Apakah teman-teman pernah membantu orang tua membuat ayam goreng tepung untuk lauk?
Anak-anak seperti kita biasanya menyukai ayam goreng crispy yang renyah.
Ayam goreng crispy yang renyah, garing dan tidak berminyak bisa kita buat di rumah, lo.
Nah, sebelum mencoba membuat ayam goreng crispy yang renyah, kita perlu mengetahui campuran tepung yang bisa digunakan untuk membalur ayam.
Ternyata, berbagai tepung yang berbeda juga menghasilkan hasil ayam goreng crispy yang berbeda, lo! Yuk, kita simak campuran tepungnya di artikel ini!
2. Hindari Membersihkan Telinga Pakai Cotton Bud, Simak Cara Membersihkan Telinga Tanpa Cotton Bud, yuk!
Banyak orang membersihkan telinga menggunakan cotton bud. Apakah teman-teman salah satunya?
Tahukah kamu? Para ahli menyarankan agar kita tidak menggunakan cotton bud untuk membersihkan telinga, teman-teman.
Bentuk cotton bud yang runcing dan keras bisa melukai kulit, gendang telinga, serta tulang pendengaran.
Jika teman-teman ingin membersihkan telinga, ada beberapa cara yang bisa dilakukan, tanpa menggunakan cotton bud.
Ketahui cara aman bersihkan telinga tanpa cotton bud di sini!
3. Prakiraan Cuaca Hujan Deras di Jabodetabek 23 - 24 Februari, BMKG Imbau Masyarakat Waspada
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan hujan deras akan turun di wilayah Jabodetabek pada 23 - 24 Februari 2021.
Kepala BMKG, Ibu Dwikorita Karnawati mengingatkan masyarakat agar tetap waspada.
Diprakirakan, hujan dengan intensitas tinggi akan turun di wilayah Jabodetabek secara merata, teman-teman.
Baca selengkapnya mengenai prakiraan cuaca di Jabodetabek pada artikel berikut ini!
4. Rahasia Membuat Sate Madura Sendiri Seenak Pedagang, Kuncinya Ada di Pengolahan Bumbu!
Satai atau sate jadi favorit banyak orang. Teman-teman suka makan sate madura?
Banyak yang sudah mencoba membuat sate madura sendiri, tapi rasanya tidak seenak sate madura pedagang. Terutama di bagian bumbu.
Sate madura pedagang biasanya lebih kental, gurih, dan nikmat.
Nah, untuk teman-teman yang mau coba buat sendiri bersama Ibu di rumah, jangan khawatir gagal.
Berikut adalah rahasia membuat sate madura sendiri seenak pedagang.
Baca Juga: Sering Dikira Sama, Ini Perbedaan Susu Segar dan Susu UHT, Mana yang Lebih Sehat?
5. Kucing Ini jadi Viral karena Terlihat Seperti Menangis saat Ditinggal Pemiliknya, Apakah Kucing Bisa Gelisah saat Ditinggal di Rumah?
Bagi teman-teman yang memelihara kucing di rumah, mungkin kamu pernah meninggalkan kucing di rumah, saat harus bepergian.
Kadang-kadang, kita juga perlu meninggalkan kucing berhari-hari, saat pergi ke luar kota.
Seperti Kak Meng yang tinggal di Xuzhou, Tiongkok. Kak Meng harus meninggalkan kucing peliharaannya di rumah, saat ia mengunjungi orang tuanya untuk merayakan Tahun Baru Imlek.
Kak Meng membagikan sebuah video di mana kucingnya yang bernama Fu Fu terlihat dari kamera keamanan dengan mata berkaca-kaca, saat ia memeriksa keadaan kucingnya.
Karena ekspresi Fu Fu yang terlihat seperti sedang menangis, video itupun jadi viral, teman-teman.
Sebenarnya, apakah kucing bisa sedih juga jika ditinggal di rumah? Baca selengkapnya di sini, ya!
Tonton video ini juga, yuk!
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di www.gridstore.id
Atau teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR