Burung albatross merupakan salah satu spesies burung yang memiliki satu pasangan saja.
Pasangan Wisdom adalah burung Laysan albatross bernama Akeakamai. Akeakamai sendiri baru diberi tanda oleh ahli biologi di tahun 2012.
Menurut pengamatan ahli, Akeakamai sudah membesarkan anak-anak burung albatross bersama Wisdom setidaknya sejak 2012.
Namun, menurut ahli, kemungkinan sebelumnya Wisdom juga memiliki pasangan lain.
Baca Juga: Penguin Afrika, Penghuni Ujung Selatan yang Bersarang di Dalam Lubang
Pentingnya Kelahiran Baru dalam Populasi Burung Laysan Albatross
Anak burung albatross ini menetas di wilayah perlindungan satwa liar Midway Atoll, Pasifik Utara.
Burung albatross pada umumnya tidak bertelur setiap tahun. Selain itu, dalam satu kali bertelur, burung Laysan albatross hanya mengeluarkan satu telur saja.
Jadi, anak-anak burung Laysan lbatross yang berhasil menetas dan tumbuh dewasa sangat penting bagi populasi burung itu.
Source | : | National Geographic,BBC,U.S. Fish and Wildlife Service (USFWS) |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR