Bobo.id - Jenis kucing besar apa yang teman-teman ketahui?
Pernahkah teman-teman melihat atau membaca tentang kucing lynx?
Lynx merupakan salah satu spesies kucing besar yang bisa ditemukan di Amerika Utara, Eropa, dan Asia.
Kucing besar ini memiliki bulu yang tebal di tubuh hingga kakinya, teman-teman.
Bersumber dari The Dodo, beberapa waktu lalu seorang penduduk di Kanada melihat seekor lynx liar ini berjalan-jalan di pemukiman penduduk dan memotretnya.
Seperti apa, ya? Lihat, yuk!
Baca Juga: Sering Dianggap Pembawa Nasib Buruk, Inilah 5 Mitos Kucing Hitam yang Ada di Dunia
Seekor Lynx Terlihat Berjalan-jalan di Pemukiman Penduduk
Seorang penduduk di Kanada bernama Kak Allison Burton melihat seekor lynx berjalan di area dekat tempat tinggalnya.
Awalnya, Kak Allison mengira lynx itu seekor anjing. Namun setelah melihat lebih dekat, ternyata hewan itu adalah seekor lynx liar.
Saat menyadari bahwa hewan yang berjalan-jalan itu adalah seekor lynx, Kak Allison mengambil kameranya dan memotret lynx itu.
Tomat-Tomat yang Sudah Dibeli Bobo dan Coreng Hilang! Simak Keseruannya di KiGaBo Episode 7
Source | : | National Geographic,The Dodo |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR