Bobo.id - Pernahkah teman-teman melihat kucing yang berwajah galak?
Mungkin ada yang takut dengan kucing berwajah galak, tapi ada juga yang gemas dengan kucing berwajah galak.
Kak Fancisca Franken adalah salah satu orang yang gemas dengan seekor kucing yang berwajah galak, nih.
Ia mengadopsi seekor kucing yang dianggap memiliki wajah galak dari sebuah penampungan hewan. Kucing itu bernama Bean.
Padahal, sebelumnya tidak ada yang mau mengadopsi kucing itu karena wajahnya dianggap galak.
Kucing yang Dianggap Berwajah Galak Akhirnya Diadopsi
Bersumber dari The Dodo, Kak Francisca Franken menemukan kucing yang berwajah unik saat sedang mengunjungi situs sebuah penampungan hewan. Kucing itu adalah Bean, teman-teman.
Kak Francisca tertarik untuk memelihara Bean. Akhirnya, Kak Francisca bertanya apakah Bean masih bisa diadopsi.
Saat pihak penampungan hewan menelepon Kak Francisca, mereka menanyakan apakah Kak Francisca benar-benar ingin mengadopsi Bean. Sebabnya, sebelumnya tidak ada yang mau mengadopsinya, teman-teman.
Namun, Kak Francisca yakin ia benar-benar ingin mengadopsi Bean.
Kak Francisca pun datang ke penampungan hewan itu untuk melihat kucing yang ingin diadopsinya secara langsung.
Saat bertemu dengan Bean Kak Francisca sangat senang hingga menangis karena terharu. Menurutnya, Bean sangat cantik dan menggemaskan.
Baca Juga: Bikin Terharu, Kucing Ini Tak Mau Meninggalkan Ayah Pemiliknya yang Sedang Sakit Kanker
Bertemu Pemilik yang Penyayang
Sebelum dirawat di penampungan hewan, Bean adalah seekor kucing liar. Kucing itu mengalami infeksi mata dan beberapa penyakit lain.
Saat sudah dirawat di penampungan, banyak orang yang tidak ingin mengadopsi Bean karena wajahnya dianggap galak, teman-teman.
Tapi sekarang Bean sudah dipelihara oleh Kak Francisca dengan penuh kasih sayang.
Awalnya, Bean sangat manja pada Kak Francisca.
Setelah beberapa waktu Bean menunjukkan sifat aslinya yang tidak manja. Namun ia tetap suka berada di dekat Kak Francisca, seperti berada di ruangan yang sama atau tidur di tempat tidur Kak Francisca di malam hari.
Kak Francisca juga mengatakan pada The Dodo bahwa ia sangat menyayangi kucingnya itu dan Bean telah membantunya melewati hari-hari yang sulit.
Jika teman-teman ingin melihat lebih banyak aktivitas Bean dan Kak Francisca, teman-teman bisa melihatnya di Instagram @bebbybeansprout.
Baca Juga: Bikin Terharu, Kucing Liar Ini Akhirnya Diselamatkan Setelah Terjebak Seminggu di Dalam Dinding
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dan pengetahuan seru, langsung saja berlangganan majalah Bobo dan Mombi SD. Tinggal klik di www.gridstore.id/
dan teman-teman bisa baca versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di ebooks.gramedia.com
Contoh Bentuk Kesenian Tradisional di Indonesia, Materi Kelas 4 SD Kurikulum Merdeka
Source | : | The Dodo |
Penulis | : | Avisena Ashari |
Editor | : | Avisena Ashari |
KOMENTAR