Bobo.id - Konsumsi air putih menjadi hal yang penting bagi tubuh, sebab tubuh bisa mengalami dehidrasi jika kurang minum air putih.
Inilah sebabnya, jumlah air yang diminum setiap hari harus disesuaikan dengan keperluan, salah satunya disesuaikan dengan aktivitas yang dilakukan.
Meski terlihat sama, ternyata ada berbagai jenis air putih yang bisa kita konsumsi untuk memenuhi kebutuhan cairan tubuh, lo.
Ada air putih kemasan biasa, air putih yang direbus dari air keran, maupun air mineral.
Karena jenisnya yang berbeda-beda, manfaat dari setiap air ini juga berbeda.
Contohnya adalah air mineral yang memiliki berbagai manfaat untuk tubuh.
Ketahui apa saja manfaat mengonsumsi air mineral bagi tubuh, yuk!
Meningkatkan Kesehatan Tulang
Bukan hanya susu, konsumsi air mineral juga bisa meningkatkan kesehatan tulang, nih, teman-teman.
Hal ini disebabkan karena air mineral mengandung kalsium yang baik untuk kesehatan tulang.
Bukan hanya meningkatkan kesehatan tulang, kalsium dalam air mineral juga membantu pengembangan dan pemeliharaan tulang.
Bahkan dari penelitian yang dilakukan, kalsium dalam air mineral lebih ampuh diserap tubuh daripada mineral yang ada di susu, lo.
Baca Juga: 3 Bahan Herbal untuk Redakan Naiknya Asam Lambung
Menurunkan Tekanan Darah
Salah satu pemicu tekanan darah tinggi adalah karena kurangnya asupan kalsium dan magnesium.
Tekanan darah tinggi ini menjadi faktor risiko dari penyakit jantung yang berbahaya bagi tubuh.
Sedangkan konsumsi air mineral bisa mengurangi risiko tekanan darah tinggi.
Sebabnya adalah karena air mineral mengandung kalsium dan magnesium yang dibutuhkan oleh tubuh.
Maka dari itu, mengonsumsi air mineral bisa membantu untuk menyeimbangkan tekanan darah dalam tubuh.
Selain dua manfaat di atas, masih ada berbagai manfaat lain dari mengonsumsi air mineral, lo.
Ketahui selengkapnya di video ini, yuk!
Source | : | bobo |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR