Bobo.id - Pakaian atau sweater yang dibuat dari rajutan memang sangatlah lembut dan hangat.
Dengan mengenakan sweater rajut, teman-teman bisa melindungi tubuh dari hawa dingin di saat hujan.
Jika memiliki sweater rajut, teman-teman tentu harus tahu bagaimana merawatnya.
Merawat pakaian dari bahan rajut seperti sweater tidak bisa disamakan dengan pakaian lainnya.
Baca Juga: Tidak Perlu Susah Lagi, Ini 7 Bahan yang Bisa Bikin Baju Putih Kembali Bersih dan Cerah
Bila teman-teman salah dalam mencuci, sweater rajut akan menyusut dan warna akan memudar.
Berikut cara-cara merawat sweater rajut agar tetap awet dan terlihat baru.
1. Cuci dengan Air Dingin Hangat
Cuci sweater rajut dengan air yang hangat, agar bahan tidak mudah rusak.
Selain itu gunakan juga detergen yang lebih lembut, agar serat rajutan tidak rusak.
Detergen dengan formula yang lembut tidak akan menempel pada sweater rajut, hingga tetap nyaman saat digunakan nanti.
Baca Juga: Suka Nonton YouTube? Simak Tips Memilih Konten yang Tepat dan Cara Mengunduh Videonya
Saat mencuci, sebaiknya teman-teman merendam sweater rajut selama 5 menit.
Hal itu bertujuan untuk menghilangkan kuman dan bakteri.
Selain itu, jangan gunakan pemutih pakaian saat mencuci sweater rajut.
Pemutih pakaian dapat mengurangi elastisitas dari bahan rajut.
Baca Juga: Unik, Sweater Ini Bisa Berubah Warna Sesuai Suhu!
2. Jangan Gunakan Mesin
Untuk menjaga agar sweater tetap awet, sebaiknya teman-teman menghindari penggunaan mesin cuci.
Teman-teman bisa mencuci sweater rajut dengan tangan.
Kucek sweater rajut secara perlahan dengan tangan agar tidak merusak bahan rajutan.
Selain itu, mencuci dengan mengguankan mesin dapat menyebabkan benang menyangkut pada mesin.
Sweater rajut juga bisa cepat longgar atau sobek bila terlalu sering dicuci menggunakan mesin cuci.
3. Jangan Peras Sweater Rajut
Saat teman-teman mencuci pakaian biasa, memeras pakaian adalah cara yang tepat untuk mempercepat proses pengeringan nantinya.
Tapi hal ini tidak bisa dilakukan pada sweater rajut.
Memeras sweater rajut hanya akan membuatnya menjadi longgar.
Teman-teman bisa menggunakan handuk kering untuk membantu proses pengeringan sweater rajut lebih cepat.
Caranya, gulung baju rajut yang masih basah dengan hati-hai, lalu tekan perlahan menggunakan handuk kering.
Cara itu akan membuat air pada sweater keluar dan handuk akan menyerap semua air.
Baca Juga: Tak Perlu Susah-Susah Lagi, Gunakan 3 Bahan Ini untuk Bersihkan Noda Pakaian
4. Jangan Digantung
Saat menjemur sebaiknya teman-teman tidak menggantung sweater rajut
Menggantung sweater rajut dapat memisahkan serat-serat sehingga pola rajut akan berubah.
Selain itu, menggantung sweater akan mengubah pola bagian lengan, pundak, dan leher.
Bila ingin menjemur, letakan sweater rajut pada bidang datar.
Untuk penyimpanan, sebaiknya lipat sweater rajut dan masukan ke dalam lemari.
Sebelum memasukan pada lemari, bungkus sweater rajut dengan kanvas atau kemasan karton.
Membungkus sweater rajut dilakukan untuk menghindari serangan ngengat.
5. Jangan Terlalu Sering Dicuci
Sweater rajut tidak harus selalu dicuci setiap sekali penggunaan, bila ingin selalu terlihat baru.
teman-teman bisa menggunakan kemeja katun atau kaos sebelum menggunakan sweater rajut.
Dengan begitu, sweater rajut tidak akan menyerap minyak alami dari tubuh.
Selain itu, mengurangi intensitas mencuci juga bisa mengurangi potensi sweater rajut menyusut atau rusak.
6. Sikat Benang dan Beri Kamper
Sebelum menyimpan sweater rajut, baiknya teman-teman melakukan pengecekan pada seluruh bagian.
Sweater rajut yang sering dipakai, pasti juga sering tergesek sehingga benang bisa berhamburan.
Benang-benang kecil yang keluar bisa teman-teman singkirkan dengan menyikat sweater rajut.
Gunakan sikat pakaian atau pencukur listrik untuk menghilangkan benag-benang yang keluar.
Bila tidak memiliki dua alat tersebut, teman-teman bisa menggunakan sikat rambut atau sisir.
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
15 Dampak Positif Globalisasi bagi Kesenian Daerah, Materi Kelas 6 SD Kurikulum Merdeka
Source | : | stylo.grid.id,Kompas.com |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR