Bobo.id - Sudahkah teman-teman tahu kondisi geografis benua Asia? Kalau belum, simak penjelasannya berikut ini, yuk!
Teman-teman pasti sering mendengar istilah benua bukan? Benua adalah beberapa daratan yang sangat luas di permukaan bumi ini.
Benua-benua tersebut jumlahnya ada tujuh, yaitu benua Asia, benua Eropa, benua, Afrika, benua Australia, benua Amerika Utara, benua Amerika Selatan, dan benua Antartika.
Kalau menurut geografi, pemisah benua tidak hanya dari wilayah daratan, tetapi juga dari pemisahan kebudayaan.
Nah, kali ini kita akan mengetahui tentang benua Asia dan kondisi geografisnya. Benua Asia adalah benua terluas di dunia, benua Asia juga dikelilingi oleh samudera yang luas di bagian utara, timur, dan selatan.
Bagian barat benua Asia berbatasan dengan benua Eropa dan benua Afrika. Benua Asia membentang dari utara bumi sampai selatan bumi.
Total luas daratannya adalah 43.810.582 kilometer persegi dan total luas lautannya 361.134.060 kilometer persegi.
Benua Asia juga mempunyai julukan sebagai benua kuning oleh orang-orang dari benua Eropa. Karena, sebagian besar benua Asia penduduknya adalah ras Mongoloid yang mempunyai warna kulit kuning.
Benua Asia sendiri dibagi menjadi beberapa wilayah, antara lain Asia Tengah, Asia Timur, Asia Tenggara, Asia Barat, Asia Selatan.
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | Kompas.com,kemendikbud.go.id |
Penulis | : | Thea Arnaiz |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR