Bobo.id - Pernahkah kamu penasaran apakah kucing bisa berkeringat? Jika bisa bagaimanakah caranya?
Kucing dikenal sebagai salah satu hewan yang berbulu. Hampir seluruh tubuhnya diselimuti bulu, kecuali hidung dan bantalan kakinya.
Semua makhluk hidup mengalami proses ekskresi. Apa yang dimaksud dengan sistem ekskresi?
Ekskresi adalah pengeluaran atau pembuangan ampas hasil metabolisme yang tidak dibutuhkan oleh tubuh.
Baca Juga: Pencinta Kucing Wajib Tahu, Ini 5 Cara Mencari Kucing Hilang atau Pergi dari Rumah
Contoh ekskresi yaitu ketika mengeluarkan keringat atau buang air. Hewan dan manusia mengalami hal ini.
Begitu juga dengan kucing. Mereka bisa berkeringat juga, lo.
Ternyata kucing bisa mengeluarkan keringatnya dari bantalan kaki dan hidung mereka.
Itulah mengapa, kadang jejak kaki kucing bisa meninggalkan bekas basah pada lantai walaupun tidak terkena air. Bisa juga dari hidungnya yang berembun.
Lalu, bagaimanakah cara kucing berkeringat? Simak penjelasan berikut ini.
Penulis | : | Grace Eirin |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR