Mencuci buah dan sayur menggunakan sabun justru akan meninggalkan residu atau sisa pada permukaan buah dan sayur.
Nah, residu dari sabun ini nantinya akan ikut tertelan bersama dengan buah dan sayur yang teman-teman konsumsi.
Bahkan, mencuci buah dan sayur menggunakan sabun terbukti tidak lebih baik dari mencuci dengan air mengalir, lo.
Air Mengalir Cukup untuk Membersihkan Permukaan Buah dan Sayur
Lalu bagaimana cara tepat untuk membersihkan buah dan sayur dari berbagai kotoran dan pestisida yang menempel, ya?
Tenang saja, teman-teman, karena menggunakan air mengalir saja cukup untuk membersihkan permukaan buah dan sayur dari berbagai kotoran, kok.
Baca Juga: Kutu hingga Tungau, Ini 5 Hama Serangga pada Tanaman dan Cara Mengatasinya
Sebelum mencuci buah dan sayur, pastikan teman-teman sudah mencuci tangan dengan menggunakan sabun cuci tangan, ya.
Kemudian, cuci buah dan sayur di bawah air mengalir, sambil menggosok permukaannya secara perlahan, hingga kotoran di permukaannya hilang.
Sedangkan untuk sayur-sayuran seperti sawi, bayam, atau kangkung, cukup direndam dengan air dingin selama beberapa menit, kemudian bilas lagi menggunakan air mengalir.
Tonton video ini juga, yuk!
-----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | alodokter.com,Food Network |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR