Bobo.id - Pisang termasuk ke dalam buah yang populer. Banyak orang yang menyukai jenis buah ini.
Namun, pisang itu mudah sekali busuk, lo. Jika teman-teman menyimpannya secara sembarangan.
Nah, ada beberapa cara mudah yang bisa digunakan untuk mengawetkan pisang. Cara ini juga cukup sederhana.
Sehingga teman-teman tidak akan mengalami masalah pisang cepat busuk lagi. Penasaran dengan caranya? Yuk, cari tahu!
Berikut ini akan dijelaskan dengan detail caranya.
Baca Juga: 7 Buah-Buahan yang Aman Dikonsumsi Orang yang Terkena Asam Lambung, Salah Satunya Buah Pisang
1. Jauhkan dari buah-buahan lainnya
Untuk membuat buah pisang tahan lama, teman-teman harus menjauhkan buah pisang dengan buah-buah lain yang sudah matang.
Salah satu jenis buahnya adalah buah apel. Hal ini karena buah apel mengandung gas etilen yang bisa mengakibatkan pisang menjadi lebih cepat matang.
Selain itu, juga disarankan untuk memilih pisang yang terletak paling jauh dari buah apel, alpukat ataupun tomat. Agar pisang tidak mudah matang.
Untuk penempatannya, teman-teman bisa menyimpannya di lemari dapur. Dengan cara digantung pada lemari.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Ikawati Sukarna |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR