Cara Kerja Insang
Semua makhluk hidup membutuhkan oksigen untuk bertahan hidup.
Hal yang sama juga terjadi pada hewan-hewan yang ada di dalam air.
Teman-teman perlu tahu, bahwa di dalam air juga terdapat oksigen dalam bentuk gelembung kecil di antara air.
Gelembung itulah yang dimanfaatkan ikan untuk bertahan hidup.
Untuk mendapakan gelembugn itu, tentunya ikan memerlukan alat pernapasan berbeda dari manusia yang hidup di darat.
Baca Juga: Cari Jawaban Kelas 3 Tema 1, Apa Saja Alat Pernapasan Hewan?
Ikan akan bernapas menggunakan mulut dengan sistem satu arah.
Hewan ini akan menarik masuk air ke dalam tubuhnya melalui mulut.
Air tersebut akan masuk ke dalam mulut dan melalui insang.
Kemudian air dikeluarkan kembali melalui tulang yang melindungi insang, yaitu opercula.
Saat bernapas, insang akan menyaring air yang masuk dan menangkap gelembung udara.
Udara yang diperoleh dari hasil menyaring air adalah oksigen yang kemudian akan diedarkan ke seluruh bagian tubuh ikan.
Bagian insang yang bertugas mengalirkan oksigen tersebut memiliki ukuran yang sangat tipis.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR