Warna cat dinding yang terang akan membuat teman-teman lebih mudah untuk mencocokkan barang-barang di kamar dengan warna cat temboknya.
Selain itu, warna terang juga akan memantulkan cahaya dengan lebih luas dan merata. Efeknya, kamar jadi lebih luas dan lebih terang.
Sebaliknya, warna gelap sebaiknya dihindari untuk kamar tidur, karena cat dinding berwarna gelap akan membuat kamar tidur jadi sempit.
Baca Juga: Jangan Sampai Salah dan Bikin Rumah Kotor, Ini 4 Penyebab Debu Bisa Kembali dengan Cepat
2. Perhatikan Material Tempat Tidur
Rangka tempat tidur yang digunakan pada kamar tidur juga perlu diperhatikan, nih, teman-teman.
Pemilihan tempat tidur ini harus diperhatikan dari desain, material yang digunakan, hingga warnanya.
Pilihlah rangka tempat tidur yang tidak terpaku pada satu desain saja. Ini artinya, sebaiknya pilih rangka tempat tidur yang cocok digabungkan dengan berbagai benda lain di kamar.
Jika sudah, sebaiknya tempatkan tempat tidur di salah satu sisi dinding, sehingga akan ada sisa ruang gerak dan sirkulasi dalam ruang kamar tidur.
Hasilnya, kamar jadi tidak terkesan sempit.
Tomat-Tomat yang Sudah Dibeli Bobo dan Coreng Hilang! Simak Keseruannya di KiGaBo Episode 7
Source | : | IDea Online |
Penulis | : | Tyas Wening |
Editor | : | Iveta Rahmalia |
KOMENTAR