Bobo.id - Di Indonesia ada banyak suku, budaya, dan agama yang berbeda-beda serta harus hidup berdampingan dengan rukun.
Ada cara agar setiap manusia bisa hidup rukun dengan baik yang akan dijelaskan pada materi kelas 3 SD tema 4.
Bukan hanya perbedaan suku, budaya, atau agama setiap manusia memiliki sifat yang berbeda-beda.
Ada orang yang suka tempat sepi, ada yang ramai, karena itu hidup rukun itu sangat diperlukan.
Baca Juga: Menemukan Kalimat Saran pada Teks 'Di Kantor Kelurahan', Materi Kelas 3 SD Tema 4
Dengan begitu setiap orang bisa hidup berdampingan tanpa ada masalah.
Berikut akan dijelaskan pengertian dan cara agar bisa hidup rukun antar manusia.
Pengertian Hidup Rukun
Hidup rukun merupakan sebuah pola hidup seseorang atau kelompok masyarakat yang harus selalu dijaga.
Teman-teman harus bisa saling menghormati dan menyayangi antar sesama manusia.
Source | : | Kompas.com,gramedia.com,kbbi.web.id |
Penulis | : | Amirul Nisa |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR