Bobo.id - Adakah sosok pemimpin di sekitar lingkungan tempat tinggalmu? Seperti apa sikapnya dalam memimpin?
Apakah bisa dijadikan panutan? Biasanya, ketika memilih pemimpin untuk suatu kelompok.
Kita akan memilih sosok yang bisa diandalkan dan bisa mengatur kelompok untuk mencapai tujuan yang sama.
Menjadi pemimpin tentu tidak mudah, karena mereka harus mampu memengaruhi sekelompok orang.
Baca Juga: Contoh Soal dan Penjelasan Materi Bahasa Inggris Tentang Question Tag
Selain itu, setiap pemimpin pasti mempunyai gaya kepemimpinannya sendiri. Gaya kepemimpinan itulah yang harus kita jadikan panutan.
Apakah teman-teman sudah mempunyai sosok pemimpin yang bisa dijadikan panutan? Untuk mengetahui lebih lanjut mengenai kepemimpinan.
Berikut ini, teman-teman bisa menyimak contoh soal dan pembahasan materi yang berkaitan dengan kepemimpinan. Yuk, simak!
1. Apa saja contoh kepemimpinan yang baik?
Jawaban:
- Mempunyai kepekaan terhadap sekitar
- Mendengarkan pendapat orang lain
- Tidak bersifat dominan dan memberi kesempatan pada yang lainnya
- Melayani para anggotanya
- Memperbaiki kesalahan yang diperbuat
Source | : | Kompas.com,gramedia.com,kemendikbud.go.id |
Penulis | : | Thea Arnaiz |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR