Bobo.id - Apakah teman-teman mengalami masalah bau mulut? Bau mulut atau halitosis adalah kondisi di mana napas yang berasal dari mulut berbau tidak sedap.
Tentunya, bau mulut ini membuat kita tidak percaya diri dan juga mengganggu kenyamanan diri.
Biasanya, penyebab bau mulut ini berasal dari jenis makanan yang kita makan, penyakit lain, dan kurangnya kebersihan rongga mulut.
Lalu, kalau napas sudah berbau tak sedap? Bagaimana cara kita menanganinya, ya?
Oleh karena itu, teman-teman bisa mencoba tips berikut untuk menangani bau mulut ini, kok. Apa saja itu? Yuk, simak dari pembahasan berikut ini.
Baca Juga: Jangan sampai Disepelekan, Ini 5 Penyebab Nyeri di Wajah Sebelah! Sakit Kepala hingga Kanker Mulut
1. Peterseli
Untuk mengatasi bau mulut, teman-teman bisa memanfaatkan daun peterseli.
Kita bisa membelinya di pasar atau di supermarket yang menjual sayuran segar.
Daun yang sekilas hampir mirip dengan seledri ini adalah obar tradisional untuk menghilangkan bau mulut, lo.
Hal ini karena daun peterseli mengandung klorofil (zat hijau daun) yang mempunyai efek penghilang bau.
Klorofil dari daun peterseli bisa mengurangi senyawa yang menyebab bau, seperti senyawa belerang.
Lalu, bagaimana kita menggunakannya untuk menghilangkan bau mulut?
Teman-teman bisa langsung mengunyah daun peterseli yang sudah dicuci, bisa juga kita buat jus agar lebih mudah dicerna, kok.
2. Nanas
Selain peterseli, kita juga bisa memanfaatkan buah nanas untuk menghilangkan bau mulut, lo.
Nanas juga mudah ditemukan di pasar buah. Untuk memanfaatkannya sebagai penghilang bau mulut, kita bisa membuatnya menjadi jus nanas.
Minumlah ketika sehabis makan dengan rutin. Nantinya, lama-kelamaan bau mulut pun akan berkurang, tapi jangan lupa untuk selalu menggosok gigi sehabis kita memakan buah nanas.
Baca Juga: Punya Masalah Bau Mulut? Ini 5 Jenis Makanan yang Ampuh Atasi Bau Mulut, Salah Satunya Apel
3. Air Minum
Salah satu penyebab utama kenapa mulut kita bisa berbau tidak sedap adalah kondisi mulut yang kering.
Akibat mulut kering, bisa menyebabkan mulut kita berbau tidak sedap, lo.
Untuk mengatasinya, disarankan kita memenuhi asupan air putih agar mulut tidak terlalu kering dan menghasilkan air liur yang cukup.
Mulut yang kering menyebabkan bakteri dan kuman berkembang biak dengan cepat di mulut dan akhirnya muncul bau tak sedap dari mulut.
4. Yogurt
Siapa sangka, ternyata produk olahan susu ini juga bisa dimanfaatkan untuk menghilangkan bau mulut.
Menurut penelitian, yogurt yang mengandung bakteri baik lactobacillus bisa membersihkan usus dan berpengaruh pada bau mulut kita.
Bakteri baik tersebut membuat bau mulut kita berkurang, lo.
Oleh karena itu, sebaiknya teman-teman mengonsumsi yogurt secara rutin untuk menyehatkan usus dan mengatasi bau mulut.
Pilihlah yogurt yang tanpa lemak dan berasa tawar agar manfaatnya dapat kita rasakan.
5. Kebersihan Gigi yang Baik
Jika semua cara sudah dilakukan, tapi teman-teman tidak menjaga kebersihan gigi yang baik.
Tentu sia-sia saja mengatasi masalah bau mulut. Hal penting yang harus diperhatikan kalau tidak ingin mulut berbau lagi adalah dengan menjaga kebersihan gigi.
Sikatlah gigi setidaknya dua kali sehari agar noda pada gigi menghilang dan tidak menyebabkan bakteri berkembang biak.
Teman-teman juga bisa melakukan pembersihan rutin ke dokter gigi agar tidak ada lagi masalah kebersihan gigi.
Dengan begitu, kita akan mempunyai napas yang segar dan gigi yang terawat.
Nah, itulah cara-cara mengatasi bau mulut. Teman-teman harus memerhatikan kebersihan rongga mulut, seperti gigi dan lidah agar tidak ada bakteri yang menyebabkan napas kita jadi bau.
Tonton video ini, yuk!
----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Bisa Mengisi Waktu Liburan, Playground Berbasis Sains Interaktif Hadir di Indonesia!
Source | : | Healhtline |
Penulis | : | Thea Arnaiz |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR