Bobo.id - Saat ini kita sampai di pelajaran tematik kelas 6 SD/MI, tema menuju masyarakat sejahtera, pembelajaran 2, tepatnya halaman 63.
Materi pembelajaran kali ini adalah menemukan gagasan pokok dalam teks bacaan "Ragam Tarian Indonesia".
Gagasan pokok atau ide pokok adalah inti permasalahan yang ingin disampaikan.
Dengan adanya gagasan pokok, tulisan dapat dikembangkan menjadi sebuah paragraf.
Gagasan pokok letaknya bisa di awal, di tengah, dan di akhir. Untuk menemukan gagasan pokok, kita harus membaca teks dengan hati-hati dan temukan kalimat yang bisa berdiri sendiri.
Untuk memahaminya, teman-teman bisa membaca teks berikut dan temukan kunci jawabannya.
Ragam Tarian Indonesia
Tarian Indonesia mencerminkan kekayaan dan keanekaragaman suku bangsa dan budaya Indonesia. Terdapat lebih dari 700 suku bangsa di Indonesia yang dipengaruhi oleh berbagai budaya dari negeri tetangga di Asia bahkan pengaruh barat ketika masa penjajahan. Setiap suku bangsa di Indonesia memiliki berbagai tarian khasnya sendiri. Di Indonesia terdapat lebih dari 3000 tarian asli Indonesia. Tradisi kuno tarian dan drama dilestariakan di berbagai sanggar dan sekolah seni tari.
Seni tari di Indonesia dapat digolongkan ke dalam berbagai kategori. Berdasarkan pelindung dan pendukungnya, dapat terbagi dalam dua kelompok yaitu tari keraton yang didukung kaum bangsawan, dan tari rakyat yang tumbuh dari rakyat kebanyakan. Berdasarkan tradisinya, tarian Indonesia dibagi dalam dua kelompok yaitu tari tradisional dan tari kontemporer.
Source | : | Yudhistira |
Penulis | : | Thea Arnaiz |
Editor | : | Sarah Nafisah |
KOMENTAR